Senin 27 Sep 2021 22:40 WIB

Ester Gagal Amankan Poin untuk Indonesia di Piala Sudirman

Ester Nurumi Tri Wardoyo kalah dari Rachel Chan lewat rubber game di Piala Sudirman.

Piala Sudirman
Foto: ANTARA/Maha Eka Swasta
Piala Sudirman

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo gagal mengamankan poin kemenangan kedua untuk skuad Garuda pada laga kedua penyisihan Grup C Piala Sudirman atas tim Kanada, yang berlangsung Senin (27/9) malam WIB. Dalam pertarungan yang digelar di Energia Areena, Vantaa, Finlandia itu, Ester bertekuk lutut menghadapi Rachel Chan lewat drama rubber game dengan skor 24-22, 8-21, 18-21.

Pertandingan tersebut sekaligus menjadi debut bagi Ester dalam tim bulu tangkis senior Indonesia. Ini juga penampilan perdananya pada Piala Sudirman.

Baca Juga

Ester menampilkan permainan cukup baik pada gim pertama. Dia merebut poin-poin pembuka. Hanya, lawan terus menempel ketat hingga menyamai kedudukan 9-9.

Namun Ester tak lantas menyerah. Ia berjuang dan masih memimpin perolehan angka setelahnya. Di sisi lain, Rachel masih membuntutinya dan kedudukan lagi-lagi imbang 19-19. Pada poin-poin akhir, pertarungan keduanya sangat ketat. Mereka saling mencuri poin. Ester tampil lebih sigap dan merebut gim pertama dengan perolehan 24-22.

Berbeda dengan gim pertama, penampilan Ester justru menurun drastis pada gim kedua. Dia banyak melakukan kesalahan sendiri, sehingga sering kecolongan angka. Permainan Ester tampak mudah terbaca dan dikendalikan oleh lawannya. Selain itu, dia juga tidak memberikan banyak perlawanan. Maka tak heran jika Rachel menang telak 21-8 pada gim kedua.

Pada gim penentu, Ester berjuang lebih maksimal. Penampilannya lebih baik dari gim kedua. Ia pun memimpin mulai dari kedudukan 3-3 sampai 16-16. Sayangnya, performanya menurun setelah poin 16 itu. Ia seakan sudah kehabisan tenaga dan tidak sanggup mengamankan poin-poin akhir dari lawannya.

Kondisi itu pun dimanfaatkan dengan baik oleh Rachel untuk kembali memenangkan gim terakhir dengan skor penutup 21-18.Dengan hasil tersebut, kedudukan sementara Indonesia atas Kanada kini menjadi imbang 1-1.

Sebelumnya, Indonesia unggul 1-0 lewat ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang berhasil memetik kemenangan straight game atas BR Sankeerth/Nyl Yakura dengan skor 21-16, 21-10.

Selanjutnya, masih ada tiga wakil Merah Putih yang akan bertarung melawan tim Kanada, yaitu tunggal putra Jonatan Christie, ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Jonatan akan berhadapan dengan Brian Yang. Kemudian, Greysia/Polii menghadapi Rachel Chan/Catherine Choi, dan terakhir Rinov/Pitha melawan BR Sankeerth/Crystal Lai.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement