Rabu 29 Sep 2021 19:03 WIB

Anthony Ginting Akui Antonsen Kendalikan Dirinya

Meski Anthony kalah, Indonesia tetap memenangkan pertandingan vs Denmark, 3-2.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Endro Yuwanto
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting.
Foto: EPA-EFE/MAURI RATILAINEN
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting.

REPUBLIKA.CO.ID, VANTAA -- Atlet bulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, gagal menyumbangkan poin bagi Indonesia pada partai penyisihan Grup C Piala Sudirman kontra wakil Denmark, Anders Antonsen. Tampil di Energia Arena, Vantaa, Finlandia, Rabu (29/9), Anthony takluk dua gim langsung dengan skor 9-21 dan 15-21.

Berbekal rekor pertemuan menang 4-0 atas Antonsen, ternyata tidak mudah bagi wakil Merah-Putih untuk menang lagi. Anthony berpendapat lawannya justru mengendalikan dirinya.

"Kali ini dia bermain lebih aman, dari awal sampai akhir Antonsen jarang membuat kesalahan. Dia juga tidak gampang mati sendiri," kata Anthony dalam keterangan tertulis, Rabu (29/9).

Anthony merasa serangan-serangannya tidak bisa tembus. Sementara dengan shuttlecock yang cenderung berat, lawan yang saat ini berada di rangking ketiga dunia justru bisa lebih mengambil tempo permainan.

"Harus diakui, lawan memang lebih baik. Semua pemain, termasuk saya, tentu ingin menang. Tetapi kali ini Antonsen menang dan harus diakui dia lebih baik penampilannya dibanding saya," kata peraih perunggu Olimpiade Tokyo itu.

Meski Anthony kalah, Indonesia tetap memenangkan pertandingan kontra Denmark dengan skor akhir 3-2. Partai pamungkas dimenangkan oleh pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva dalam dua gim langsung dengan skor 21-8 dan 21-17.

Hasil ini membuat Indonesia memuncaki klasemen Grup C, sekaligus lolos ke perempat final Piala Sudirman yang akan dihelat pada Jumat (1/10).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement