Kamis 30 Sep 2021 04:53 WIB

Kalahkan Lille, Salzburg Pimpin Grup G Liga Champions

RB Salzburg mempertahankan catatan positif mereka diajang Liga Champions 2021/2022

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Pemain RB Salzburg Karim Adeyemi merayakan gol usai menggetarkan gawang Lille di ajang Liga Champions Grup G di Salzburg, Austria.
Foto: EPA-EFE/Philipp Guelland
Pemain RB Salzburg Karim Adeyemi merayakan gol usai menggetarkan gawang Lille di ajang Liga Champions Grup G di Salzburg, Austria.

REPUBLIKA.CO.ID, SALZBURG -- RB Salzburg mempertahankan catatan positif mereka diajang Liga Champions 2021/2022, usai mengalahkan LOSC Lille pada lanjutan kedua Grup G di Stadion Red Bulla Arena, Kamis (30/9) dini hari WIB.

Kedua gol yang dicetak tuan rumah pada laga kali ini hadir dari titik putih. Adapun, Karim Adeyemi yang menjadi algojo dengan tenang mampu menyarangkan bola ke dalam gawang menit ke-35 dan ke-53.

Sedangkan gol semata wayang Lille datang dari penyerang gaek asal Turki, Burak Yilmaz menit ke-62. Meski di sisa waktu pertandingan Lille terus melancarkan serangan gol penyeimbang yang ditunggu tak kunjung hadir.

Di sisi lain, pada pertandingan di Stadion Volkswagen Arena tuan rumah Wolfsburg harus menerima kemenangan di depan mata seketika sirna setelah Sevilla menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Unggul lebih dahulu lewat penyerang sayap Renato Steffen menit ke-48. Los Rojiblancos, julukan Sevilla berhasil menyamakan skor setelah Ivan Rakitic menuntaskan misinya sebagai eksekutor penalti pada menit ke-87.

Praktis hasil ini membuat peta persaingan Grup G semakin terbuka. Lille yang mendekam sebagai juru kunci masih bisa merangkak naik apabila mengemas kemenangan dari sisa empat partai ke depan.

Adapun, posisi ketiga diisi oleh Wolfsburg dan berikutnya Sevilla yang sama-sama mempunyai nilai dua poin dibelakang Salzburg dengan tabungan angka empat dari sekali menang dan satu imbang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement