Ahad 03 Oct 2021 03:41 WIB

48 Atlet Aeromodeling Berebut Medali di PON XX Papua

Cabor ini diikuti oleh 12 provinsi.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pilot aeromodelling menerbangkan pesawat aeromodelling (ilustrasi).
Foto: SISWOWIDODO/ANTARA
Pilot aeromodelling menerbangkan pesawat aeromodelling (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebanyak 48 atlet cabang olahraga (cabor) Aeromodelling dari 12 provinsi di Indonesia siap bertanding untuk memperebutkan medali pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 yang akan digelar di Klaster Mimika sejak 4 - 12 Oktober mendatang. 

Provinsi yang mengirimkan atlet, di antaranya Banten, DI Yogyakarta, DKI Jakarta, JawaBarat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Papua, Riau dan Bali.  

Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) Inti Cabor Aeromodelling, Abrian Martono di venue Aeromodelling SP-5 Timika mengatakan, sebelum pertandingan digelar, pihaknya sudah melakukan pelatihan wasit, penyegaran wasit, technical meeting, manager meeting dan test event. 

Selain itu, Stadion Wania Imipi SP-1 dan arena AeromodellingSP-5 yang akan menjadi tempat bertanding, sudah siap digunakan.

"Sementara ini masih dua venue, Kuala Kencana antisipasijika terjadi hujan dan lapangan becek maka akan dipindahkan ke Kuala Kencana,tetapi kalau tidak hujan pertandingan tetap di venue SP-1," ujar Abrian dalam keterangan tertulis, Sabtu (2/10). 

Arena Aeromodelling Stadion Wania Imipi SP-1 menjadi tempat pertandingan 2 nomor lomba, yakni  F2Ddan F3U, sedangkan venue Aeromodelling SP-5 10 nomor lomba, OHLG Putra, OHLG Putri, F1A Putra, F1A Putri, F2C, F3R,F3R INA, F3J, F3J INA, F1H.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement