Ahad 03 Oct 2021 21:47 WIB

Babak Pertama, PSIS Unggul 2-1 dari Persebaya

PSIS terbukti menjadi tim pertama yang berhasil mencetak gol di laga ini

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Muhammad Akbar
Pesepak bola PSIS Semarang Hari Nur Yulianto (kedua kiri) memeluk rekannya Bruno Silva usai membobol gawang Barito Putera dalam pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (13/10). PSIS menang atas Barito Putera dengan skor 1-0 melalui gol tunggal Hari Nur Yulianto.
Foto: Antara Foto/Aditya Pradana Putra
Pesepak bola PSIS Semarang Hari Nur Yulianto (kedua kiri) memeluk rekannya Bruno Silva usai membobol gawang Barito Putera dalam pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (13/10). PSIS menang atas Barito Putera dengan skor 1-0 melalui gol tunggal Hari Nur Yulianto.

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Total tiga gol tercipta pada babak pertama laga Persebaya Surabaya kontra PSIS Semarang pada pekan keenam Liga 1 2021/2022, Ahad (3/10) malam WIB. Hingga babak pertama usai, PSIS unggul 2-1 dari Persebaya.

Tim Mahesa Jenar unggul lebih dulu lewat gol dari Fandi Eko Utomo dan Bruno Silva, sementara Bajul Ijo membalas lewat gol bunuh diri Wallace dalam laga yang digelar di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Ahad (3/10).

Pada 10 menit awal laga, Persebaya mencoba untuk tampil tenang dan sabar dalam membangun serangan dan embongkar pertahanan PSIS. Di sisi lain, PSIS Semarang justru terlihat lebih agresif dalam upaya untuk merobek gawang Bajul Ijo.

Namun, PSIS terbukti menjadi tim pertama yang berhasil mencetak gol di laga ini, tepatnya pada menit ke-14. Adalah sepakan dari luar kotak penalti yang dilepaskan Fandi Eko Utomo yang berhasil membawa PSIS ungul.

Berawal dari sapuan bola salah satu pemain bertahan Persebaya, bola jatuh di kaki Eko Utomo yang menunggu di luar kotak penalti. Eko Utomo pun langsung melepaskan sepakan keras.

Kiper Persebaya, Andhika Ramadhani, gagal mengantisipasi datangnya bola, yang mengarah ke pojok kanan bawah gawang. Hanya berselang tiga menit, PSIS sudah kembali menggandakan keunggulan.

Sebuah serangan balik PSIS berhasl diselesaikan Bruno Silva. Bola rebound hasil halauan Andhika Ramadhani berhasil dimanfaatkan oleh Bruno Silva. Tertinggal dua gol hanya dalam waktu kurang dari 20 menit membuat Persebaya langsung tancap gas dan mengepung pertahanan PSIS.

Setidaknya dalam rentang waktu lima menit, Bajul Ijo mendapatkan sejumlah peluang emas, termasuk tandukan dari Alwi Slamat. Berbagai Upaya Persebaya ini akhirnya berbuah maksimal pada menit ke-25 lewat gol bunu diri Alves Wallace.

Berniat memotong umpan tarik dari salah satu pemain Persebaya, bola hasil halauan Wallace malah berbelok arah ke gawang PSIS. Gol balasan Persebaya ini membuat permainan kembali terbuka.

Dua tim terlihat saling bergantian melancarkan serangan. Namun, hingga babak pertama usai, tidak ada gol tambahan yang tercipta.

Susunan Pemain

Persebaya Surabaya (4-2-3-1)

Pelatih: Aji Santoso

Andhika Ramadhani; Syafiudin, Ady Setiawan, Reva Adi, Arif Satria; Muhamad Hidayat, Alwi Slamat; Fernando, Bruno, Marukawa; Samsul Arif

PSIS Semarang (4-4-2)

Pelatih: Imran Nahumarury

Jandia Eka Putra; Frendi Saputra, Ardiansyah, Costa Alves Wallace, Dewangga Santosa; Fandi Eko Utomo, David Maulana, Wahyu Sugiyantoro, Pasamba; Bruno Silva, Jonathan Zorilla

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement