Ahad 10 Oct 2021 22:50 WIB

Messi tak Anggap Liverpool Kandidat Juara Liga Champions

Menurutnya, untuk memenangkan gelar penting, harus bermain sebagai tim.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Gilang Akbar Prambadi
 Pemain PSG Lionel Messi merayakan keunggulan 2-0 dalam pertandingan sepak bola grup A Liga Champions UEFA antara PSG dan Manchester City di stadion Parc des Princes di Paris, Prancis,Rabu (29/9) di hari WIB.
Foto: EPA-EFE/IAN LANGSDON
Pemain PSG Lionel Messi merayakan keunggulan 2-0 dalam pertandingan sepak bola grup A Liga Champions UEFA antara PSG dan Manchester City di stadion Parc des Princes di Paris, Prancis,Rabu (29/9) di hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Lionel Messi telah mencoret Liverpool dari daftar calon pemenang Liga Champions musim ini. Legenda Argentina itu berharap untuk membawa Paris Saint-Germain meraih trofi Eropa pertama mereka tapi ia mengakui akan adanya persaingan dari tim-tim kuat, tapi ia tidak menyebut tim besutan Juergen Klopp dalam daftarnya. 

"Memang benar bahwa pusat perhatian ada di PSG, tetapi ada tim lain yang sangat kuat, seperti Chelsea, tim Manchester (United dan City), Real Madrid, yang selalu merespons, Inter Milan dan Bayern Muenchen," kata Messi dikutip dari Liverpool Echo, Ahad (10/10). 

Ia menilai, PSG memang memiliki individu-individu yang hebat di tim, tetapi menurutnya para pemain itu masih harus saling mengenal dengan baik untuk membentuk tim. Menurutnya, untuk memenangkan gelar penting, harus bermain sebagai tim. 

"Itulah yang membuat saya mengatakan bahwa kami masih selangkah lebih mundur dibandingkan dengan semua klub ini, yang memiliki pengalaman kolektif lebih banyak dari kami," ujarnya. 

Mungkin nama pemenang enam kali Liverpool terselip di benak Messi atau mungkin kenangannya di Barcelona dalam kekalahan dramatis 4-0 di leg kedua semifinal Liga Champions di Anfield pada tahun 2019 membuatnya enggan menyebut Liverpool. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement