REPUBLIKA.CO.ID, MAGELANG--Pelatih Barito Putera Djajang Nurjaman menganggap Persipura tetap tim kuat meskipun mereka dalam performa buruk musim ini.
Alasan lain Djajang karena mereka berada di atas satu tingkat di klasemen sementara Liga 1. Barito Putera duduk di posisi ke-17 dengan nilai empat sedangkan Persipura di posisi ke-16 dengan mengemas lima poin.
Pertandingan pekan ke-9 Liga 1 antara Barito Putera melawan Persipura akan berlangsung di Stadion Madya Magelang, Senin (25/10). Ini merupakan dua dua tim terluka karena pada laga sebelumnya sama-sama menelan kekalahan.
“Tapi saya kira ke belakang kami butuh kemenangan ingin sekali mengalahkan mereka,” ujarnya dalam konferensi pers jelang laga, Ahad (24/10).
Mengenai persiapan tim, Djajang mengatakan berjalan cukup baik. Ia mengeklaim seluruh pemain memiliki semangat untuk menghadapi pertandingan besok. Terkait kondisi pemain, mantan pelatih Persib Bandung tersebut mengungkapkan dalam kondisi siap.
Sedangkan terkait Cassio de Jesus yang mengalami cedera, Djajang belum bisa memastikan kapan dia bisa kembali merumput.
Performa buruk Barito membuat desakan agar Djajang dipecat mencuat dari beberapa penggemar. Sang pelatih pun menanggapi santai desakan tersebut. Ia bahkan siap menerima konsekuensi apabila akhirnya dipecat.
“Ya sangat wajar karena hasilnya sangat buruk tapi semua diserahkan kepada owner,” Ia menegaskan.
Pemain Barito Putera Beni Okto menambahkan rekan-rekannya dalam kondisi siap menghadapi tim Mutiara Hitam. Tim bertekad meraih tiga poin dari pasukan Jacksen F Tiago.
“Keadaan pemain saat ini sudah melupakan pertandingan lalu, kami akan berusaha maksimal mungkin mendapatkan tiga poin,” Ia menegaskan.