Selasa 09 Nov 2021 22:50 WIB

Gerrard Dianjurkan Ambil Kesempatan Asuh Aston Villa

Pekerjaan di Villa Park akan sangat besar baginya.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Steven Gerrard
Foto: EPA-EFE/PETER KLAUNZER
Steven Gerrard

REPUBLIKA.CO.ID, BIRMINGHAM -- Aston Villa memberhentikan Dean Smith sebagai manajer. Nama Steven Gerrard pun muncul sebagai kesempatan emas untuk mengambil alih Villa Park.

Gerrard saat ini bertugas sebagai manajer Rangers. Dia pun melakukan pekerjaan yang luar biasa dengan klub asal Skotlandia ini. Dilansir dari laman Football365, dalam tiga musim dia meraih satu trofi domestik.

Bukan sembarang gelar, Gerrard telah mematahkan Celtic untuk meraih gelar kesepuluh dan menjadi bencana bagi Glasgow. Modal tersebut pun bisa dibawanya untuk kembali ke Liga Premier sebagai manajer.

Pekerjaan di Villa Park akan sangat besar, dengan finis di posisi sebelas di akhir musim, mereka menghabiskan 90 juta poundsterling untuk bursa transfer. Dengan menjual Jack Grealish ke Manchester City dengan harga seratus juta poundsterling, tak banyak uang yang digunakan untuk perekrutan. 

Risiko besar tentu harus diambil Gerrard, tapi terlepas dari itu, kesempatan untuk mengelola klub Liga Primer dapat membuka jalan baginya untuk melebarkan sayapnya di Liga Primer. Bahkan bisa menjadi jalannya untuk kembali ke Anfield, sebagai manajer tentunya.

Aston Villa dianggap sebagai batu loncatan ideal bila tujuannya menggeser Juergen Klopp. Aston Villa memiliki akademi muda yang luar biasa, sejarah yang kaya dan kedalaman skuad yang bagus.

Potensi untuk finis di paruh atas tentu besar bahkan jika klub memilih untuk mempertahankan Dean Smith. Di saat yang sama, penampilan Rangers menurun drastis dengan menghentikan rekor tak terkalahkan ke-55 mereka. 

Rangers pun kesulitan untuk berkembang di bawah Gerrard musim ini. Meski ini bukan jalan keluar untuk hengkang dari Rangers, namun bisa saja Aston Villa memanfaatkan itu untuk membajak sang legenda sepak bola Inggris.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement