Jumat 17 Dec 2021 07:46 WIB

Liga Inggris Tetap Lanjut Akhir Pekan Ini Walau Covid-19 Terus Mengintai

Sebagian pertandingan Liga Primer Inggris ditunda, sebagian tetap berjalan.

Pemain Newcastle Jonjo Shelvey, kiri depan, merayakan setelah mencetak gol pembuka timnya selama pertandingan sepak bola Liga Primer Inggris antara Liverpool dan Newcastle United di stadion Anfield di Liverpool, Inggris, Kamis, 16 Desember 2021.
Foto:

"Ini situasi yang sangat rumit. Tidak ada yang tahu persis bagaimana kami besok," kata pelatih asal Jerman itu.

“Saya tidak pernah memiliki tiga pemain pada hari pertandingan ditarik keluar. Yang paling penting adalah karena mereka divaksinasi, jadi tidak akan merasakan dampaknya benar-benar. Itu bagus. Kami harus menunggu mereka.

“Haruskah kita menghentikan liga? Saya tidak punya jawaban nyata untuk itu. Jika Anda menghentikannya selama dua pekan dan kita kembali, saya benar-benar tidak tahu harus berbuat apa. Ada banyak pertanyaan yang perlu kami temukan jawabannya, tetapi saya tidak punya solusi."

Hasil imbang Chelsea kontra Everton di Stamford Bridge mengejutkan. Ini membuat the Blues tertinggal empat poin di belakang City. Tim asuhan Thomas Tuchel menghadapi tugas berat di Wolves, yang duduk di urutan kedelapan setelah menang atas Brighton. Kegagalan Chelsea juga tak terlepas dari sederet pemain yang terkena Covid-19.

Ditanya apakah perburuan gelar harus ditunda sementara agar tim-tim mengatasi infeksi Covid-19, Tuchel mengatakan dia tidak ingin terlibat dalam politik olahraga.

"Kita semua khawatir tentang Covid-19, itu dekat dengan kami, kami memiliki empat pemain positif. Pertandingan lain dibatalkan, kami tidak. Jika mereka memutuskan kami harus bermain, kami bermain," katanya menegaskan.

sumber : REUTERS
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement