REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Kompetisi Seri A Liga Italia musim ini langsung menghadirkan duel bergengsi pada pekan perdana 2022. Juventus bertemu Napoli.
Juve bertindak sebagai tuan rumah. Grande Partita alias bigmatch itu berlangsung di Stadion Allianz, Turin, Jumat (7/1) dini hari WIB. Sebuah pertarungan kelas atas di kompetisi terelite Negeri Spaghetti.
Jelas, kedua kubu menginginkan kemenangan. Bianconeri sedang berupaya mempertahankan ritme yang belakangan terbentuk. Sejak pengujung November 2021, Paulo Dybala dan rekan-rekan belum tersentuh kekalahan.
Hitungannya dari berbagai ajang. Sebanyak lima partai berhasil dimenangkan. Sisanya, satu duel berkesudahan imbang.
Ini modal berharga jelang laga berkelas di depan mata. Si Nyonya Tua ingin secepatnya berada di zona empat besar. Sehingga bisa terus mengejar asa bertarung di level top nantinya.
"Kami telah bekerja keras sejauh ini, tetapi masih banyak yang harus ditingkatkan, baik dalam bertahan maupun menyerang," kata penjaga gawang Juventus, Wojciech Szczesny dikutip dari laman resmi klubnya awal pekan ini.
Pernyataan kiper tim nasional Polandia itu tak berlebihan. Di sejumlah pertandingan, jala Juve bergetar ketika jumpa tim semenjana. Bianconeri juga terlihat bersusah payah meraih kemenangan lantaran kurang klinis saat memasuki sepertiga pertahanan lawan.
Para penggemar menanti hasil apik seorang juru taktik Massimialiano Allegri. Setelah sempat terseok-seok, kini timnya mulai stabil. Allegri fokus menjaga momentum tersebut, meski ada tantangan hebat menanti.
"Kami tahu, Januari akan menjadi bulan yang intens," ujar allenatore kelahiran Livorno itu, dilansir dari Juventus.com.
Pasukan hitam-putih berada di posisi kelima klasemen sementara Seri A. Juve mengantongi 34 poin, setelah menyelesaikan 19 laga. Giorgio Chiellini dkk, tertinggal empat poin dari Atalanta di urutan keempat.
Si Nyonya Tua belum bisa menurunkan kekuatan terbaik kontra Partenopei. Chiellini dipastikan absen. Sang kapten terjangkit Covid-19.
Alhasil, bek tengah 37 tahun itu harus menjalani isolasi sesuai protokol kesehatan. Teranyar, Leonardo Bonucci juga masih diragukan bakal turun gunung. Bonucci mengalami permasalahan di paha kirinya.
Alhasil, Allegri hanya memiliki Matthijs de Ligt dan Daniele Rugani di pos bek tengah. Namun masih ada kemungkinan Bonucci unjuk gigi. Di area lainnya, tak ada permasalahan berarti.
Hanya kabar seputar Alvaro Morata yang sedikit mengganggu ketenangan Juventus. Sang bomber terus dikaitkan dengan Barcelona. Jika ia tak diturunkan, Allegri siap memakai jasa Moise Kean atau Kaio Jorge.