Senin 10 Jan 2022 01:23 WIB

Jorge Mendes Dipanggil Ronaldo ke Manchester, MU Bakal Ditinggal?

Ronaldo disebut mempertimbangkan untuk hengkang dari MU

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Muhammad Akbar
Agen Jorge Mendes dan Cristiano Ronaldo.
Foto: Eurosport
Agen Jorge Mendes dan Cristiano Ronaldo.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER --Masa depan Cristiano Ronaldo di Manchester United diprediksi akan segera berakhir, setelah hanya bermain selama satu musim.

Pemain internasional Portugal itu kembali ke Old Trafford dari Juventus musim panas lalu, dimana dia menandatangani kontrak untuk Iblis Merah untuk kedua kalinya.

Kini, saat baru setengah musim, Ronaldo disebut mempertimbangkan untuk hengkang dari MU, meski punya kontrak dua tahun.

Dikutip dari Marca, Senin (10/1/2022), Ronaldo memanggilnya agennya, Jorge Mendes, untuk menggelar pembicaraan darurat. Mendes pun dilaporkan terbang ke Manchester untuk bertemu dengan kliennya.

Penunjukan Ralf Rangnick sebagai pelatih interim setelah Ole Gunnar Solskjaer dipecat tak memberikan dampak berarti untuk mantan pemain Real Madrid tersebut. Bahkan, penunjukan Rangnick disebut membuat sejumlah pemain MU tidak senang, salah satunya adalah Ronaldo.

''Cristiano sangat khawatir soal apa yang terjadi di United. Tim menerima banyak kritik dan dia tahu dianggap sebagai salah satu pemimpin,'' kata salah seorang sumber yang dekat dengan pemain.

Menurut sumber tersebut, ada banyak masalah dan Ronaldo merasakan tekanan dan frustasi dengan situasi yang ada Sehingga CR7 disebut sangat ingin meninggalkan United. Apalagi ia merasa kalau peluang MU untuk mendapatkan trofi musim ini merupakan tantangan yang sangat berat.

''Jorge datang untuk menemuinya dan mereka menghabiskan waktu untuk membicarakan bagaimana sesuatunya akan berjalan, apa yang menurut mereka jadi masalah, bagaimana menyelesaikannya dan apa solusi yang paling mungkin,'' ucap dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement