REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas Korea Selatan (Korsel) menyusul Iran lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar sekaligus yang kesepuluh secara berturut-turut setelah mengalahkan Suriah 2-0 di Stadion Al Rashid, Dubai, Rabu (2/2/2022). Dua gol kemenangan Korsel dicetak Kim Jin-Su dan Kwon Chang-hoon di babak kedua.
Dilansir dari usatoday, posisi Korsel di urutan kedua Grup A tak akan terkejar oleh tim peringkat ketiga, Uni Emirat Arab. Pasalnya, Korsel unggul 11 poin dengan sisa dua pertandingan. Adapun pemuncak klasemen sementara diduduki oleh Iran.
Dua tim teratas dari masing-masing grup akan lolos ke Qatar. Sedangkan tim urutan ketiga akan bermain di babak play-off. Korsel merupakan negara ke-15 yang memastikan melaju ke putaran final Piala Dunia 2022 Qatar.
Daftar Negara yang Lolos Piala Dunia 2022 Hingga Kamis (3/2/2022):
1. Qatar (tuan rumah)
2. Jerman
3. Denmark
4. Brasil
5. Belgia
6. Prancis
7. Kroasia
8. Spanyol
9. Serbia
10. Swiss
11. Inggris
12. Belanda
13. Argentina
14. Iran
15. Korea Selatan.