REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Paris Saint-Germain (PSG) sadar kalau mereka menghadapi tantangan besar untuk mempertahankan Kylian Mbappe di tengah ketertarikan dari Real Madrid. Karena itu, PSG dikabarkan sudah membuat rencana untuk bisa 'hidup' tanpa penyerang bintang mereka tersebut.
Direktur Olahraga PSG Leonardo menyadari kalau kepergian Mbappe bisa segera terwujud. Ini membuat klub mulai menyusun daftar pemain yang pantas menggantikan posisinya. Dikutip dari Marca, Kamis (10/2), Erling Haaland masuk dalam daftar pertama calon pengganti Mbappe.
Striker asal Norwegia itu kemungkinan meninggalkan Borussia Dortmund pada musim panas tahun ini. Haaland menjadi pemain muda paling diinginkan di Eropa. Haaland dianggap garansi banyaknya gol yang bakal didapatkan tim yang menggunakan jasanya.
Medis Prancis, l'Equipe, bahkan menyebut kalau agen Haaland, Mino Raiola, telah menjalin pembicaraan dengan Leonardo. Operasi ini bisa membuat PSG mengeluarkan dana sebesar 75 juta euro sampai 90 juta euro.
Selain Haaland, Paul Pogba dan Lucas Paqueta juga masuk dalam daftar Leonardo. Pogba akan tersedia secara gratis musim panas tahun ini. Namun ia tidak akan menjadi pengganti langsung Mbappe, karena posisinya sebagai gelandang. Sementara Paqueta menjadi pilihan favorit Leonardo dan ingin meninggalkan klubnya Lyon.
Sebelumnya beredar kabar soal Mbappe bersepakat dengan Madrid. Mbappe dilaporkan ditawarkan kontrak senilai 200 juta poundsterling atau setara dengan Rp 38 triliun untuk lima musim.
Namun Mbappe membantah rumor itu dan menyatakan belum ada kesepakatan dengan pihak manapun. Apalagi Madrid akan jadi lawan PSG di babak 16 besar Liga Champions. Mantan penyerang AS Monaco ini baru akan membahas masa depannya pada akhir musim.
"Apakah saya sudah menentukan masa depan saya? Tidak," ujar Mbappe dikutip dari Mirror.