Ahad 13 Feb 2022 13:50 WIB

Pioli Sebut Skuad Milan Semakin Percaya Diri dan Lebih Dewasa

Jika mengalahkan Sampdoria malam ini, Milan akan puncaki klasemen sementara Serie A.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Ratna Puspita
 Pelatih AC Milan Stefano Pioli (kiri)
Foto: AP/Antonio Calanni
Pelatih AC Milan Stefano Pioli (kiri)

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Pelatih AC Milan Stefano Pioli bereaksi jelang duel kontra Sampdoria. Partai giornata ke-25 Liga Serie A Italia ini berlangsung di Stadion San Siro, Milan, Ahad (13/2/2022) malam WIB.

Pioli membahas mentalitas pasukannya. Berjalannya waktu, terlihat kematangan di skuad Rossoneri. Sang arsitek berpendapat, keadaan demikian sesuatu yang lumrah.

Baca Juga

"Sekarang, tim memiliki kepercayaan diri dan kedewasaan yang lebih, dibandingkan satu dua tahun lalu. Sebuah perkembangan normal," kata juru taktik kelahiran Parma, dikutip dari laman resmi klubnya.

Milan bakal terus mengandalkan Olivier Giroud di lini depan. Eks bomber Chelsea itu kembali menemukan ketajamannya. Ia mencetak empat gol dalam dua laga terakhir.

Sinyal bahaya untuk tim lawan. Namun, Zlatan Ibrahimovic belum sepenuhnya pulih. Ibra masih berlatih dalam intensitas sedang.

"Kami harus sedikit bersabar, kami akan melihat bagaimana perkembangannya, beberapa hari mendatang." ujar Pioli.

Rossoneri berada di posisi ketiga klasemen sementara Serie A. Dengan mengantongi 52 poin, pasukan merah hitam tertinggal dua angka dari Inter Milan di singgasana. Artinya, andai mampu mengalahkan La Samp, Il Diavolo merebut singgasana.

Pioli dan pasukannya tak ingin menyia-nyiakan kesempatan di depan mata. Apalagi pertarungan menuju scudetto semakin memanas. Kesalahan sekecil apa pun bisa menjauhkan mereka dari status capolista.

"Kami memiliki 15 pertandingan tersisa. Tujuan kami, harus mengumpulkan poin sebanyak mungkin," ujar allenatore 56 tahun ini.

Milan baru saja menumbangkan Lazio empat gol tanpa balas, dan Inter (2-1). Ini modal berharga jelang duel kontra I Blucerchiati.

Klasemen Liga Italia 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Atalanta Atalanta 15 11 1 3 38 21 34
2 Napoli Napoli 15 10 2 3 21 11 32
3 Inter Inter 14 9 4 1 34 19 31
4 Fiorentina Fiorentina 14 9 4 1 28 18 31
5 Lazio Lazio 15 10 1 4 30 13 31
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement