REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Duel final kepagian antara Paris Saint-Germain (PSG) versus Real Madrid tersaji pada babak 16 besar Liga Champions 2021/2022, yang berlangsung di Stadion Parc des Princes, Rabu (16/2) dini hari WIB nanti.
PSG selaku tuan rumah jelas akan memanfaatkan keuntungan bermain di hadapan penggemar sendiri demi bisa meredam sang penguasa Benua Biru.
Sementara Madrid, yang memiliki pengalaman di kancah kompetisi Kuping Besar tentunya berambisi untuk bisa menjaga tradisi mereka.
Pelatih Mauricio Pochettino memutuskan untuk menurunkan trisula Angel Di Maria, Lionel Messi dan Kylian Mbappe di lini depan Les Parisien.
Neymar Jr yang telah kembali dari cedera berada di bangku cadangan. Hanya Sergio Ramos yang tidak ada dalam daftar pemain PSG.
Sementara itu, Los Merengues diperkuat oleh seluruh pemain andalan mereka dengan kapten pun penyerang andalan Karim Benzema kembali memimpin barisan depan tim pemilik 13 gelar Liga Champions.
Berikut susunan pemain PSG Vs Real Madrid :
PSG : 4-3-3
Pemain : Donnarumma; A. Hakimi, Marquinhos, Kimpembe, N. Mendes; D. Pereira, L. Paredes, Marco Verratti; Di Maria, Messi, Mbappe
Pelatih : Mauricio Pochettino
Real Madrid : 4-3-3
Pemain : Courtois; F. Mendy, D. Alaba, E. Militao, D. Carvajal; Toni Kroos, Casemiro, Luka Modric; V. Junior, Benzema, M. Asensio
Pelatih : Carlo Ancelotti