REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Gelandang serang sekaligus pencetak gol Napoli, Piotr Zielinski mengatakan timnya kembali mengulang kesalahan yang sama saat bentrok melawan Barcelona. Itu sempat dilakukan i Partenopei ketika berhadapan dengan Inter Milan di ajang Serie A Italia.
"Hasilnya bagus, meski kami seharusnya tampil lebih baik di babak kedua. Kami terlalu bermain terlalu dalam dan itu jelas berisiko kalah," kata Zielinski dilansir Football Italia, Jumat (18/2/2022).
Pesepak bola asal Polandia jelas merasa senang bisa menyarangkan gol ke gawang tim sekelas Barcelona di Stadion Camp Nou.
Tetapi ia kecewa dengan penampilan i Vesuviani pada interval kedua, dan bertekad untuk tampil dengan lebih baik pada leg kedua di Stadion Diego Armando Maradona pada 25 Februari mendatang.
"Saya pikir leg kedua di Naples akan berbeda. Kami tahu akan sulit melawan Barca di Camp Nou, mereka memiliki kualitas dan kami harus bekerja keras, tetapi kami puas dengan hasilnya," sambung dia.
Sebelum menjalani laga hidup mati melawan Barcelona tengah pekan depan. Armada Luciano Spalletti lebih dahulu melanjutkan kiprahnya di kompetisi Liga Italia melawan Cagliari.
"Kami sudah menunjukkan beberapa kali bahwa Napoli bisa bertarung melawan tim-tim terbesar. Saya harap ini akan menjadi malam yang luar biasa. Kini fokus kami adalah mempersiapkan laga akhir pekan versus Cagliari."