Kamis 24 Feb 2022 05:04 WIB

Cukur Leeds United 6-0, Liverpool Tempel Ketat Man City di Puncak Klasemen Liga

Liverpool yang mengemas 60 poin hasil dari 16 laga hanya selisih 3 poin dari City.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Para pemain Liverpool merayakan gol ke gawang Leeds United pada lanjutan Liga Primer Inggris 2021/2022 di Stadion Anfield, Kamis (24/2/2022) dini hari WIB. Liverpool menang telak 6-0 di laga itu.
Foto: EPA/Tim Keeton.
Para pemain Liverpool merayakan gol ke gawang Leeds United pada lanjutan Liga Primer Inggris 2021/2022 di Stadion Anfield, Kamis (24/2/2022) dini hari WIB. Liverpool menang telak 6-0 di laga itu.

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Materi serta kualitas pemain Liverpool masih cukup tangguh bagi tim tamu Leeds United. Pasalnya, the Reds berhasil unggul telak 6-0 atas the Whites pada lanjutan Liga Primer Inggris 2021/2022 di Stadion Anfield, Kamis (24/2/2022) dini hari WIB.

Gol pembuka the Anfield Gank dicetak melalui Mohamed Salah melalui titik putih pada menit ke-15. Sementara itu 15 menit berselang Liverpool menambah kran gol lewat Joel Matip menit ke-30 sebelum Salah kembali mencatatkan namanya di papan skor menit ke-35. Liverpool menutup babak pertama dengan keunggulan 3-0

Baca Juga

Pada babak kedua, Liverpool menambah tiga gol lagi lewat Sadio Mane di menit ke-80 dan 90. Serta satu gol bek Virgil van Dijk di menit ke-90+3.

Berkat kemenangan ini, Liverpool kian menempel ketat Manchester City di puncak klasemen. Liverpool yang mengemas 60 poin hasil dari 16 pertandingan hanya selisih 3 poin dari Man City.

Adapun Leeds semakin tercecer di posisi ke-15 dengan baru mengumpulkan nilai 23 dari lima menang, delapan imbang, dan 12 kekalahan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement