Senin 28 Feb 2022 05:28 WIB

Barcelona Hajar Athletic Bilbao 4-0

Tiga pemain pengganti turut menyumbang kemenangan 4-0 Barcelona atas Athletic Bilbao.

Striker FC Barcelona Pierre-Emerick Aubameyang (tengah) melakukan selebrasi dengan rekan setimnya setelah mencetak gol pada pertandingan sepak bola LaLiga Spanyol antara FC Barcelona dan Athletic Bilbao yang diadakan di Camp Nou di Barcelona, Spanyol, Senin (28/2/2022) dini hari WIB.
Foto: EPA-EFE/ Alejandro Garcia
Striker FC Barcelona Pierre-Emerick Aubameyang (tengah) melakukan selebrasi dengan rekan setimnya setelah mencetak gol pada pertandingan sepak bola LaLiga Spanyol antara FC Barcelona dan Athletic Bilbao yang diadakan di Camp Nou di Barcelona, Spanyol, Senin (28/2/2022) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, KATALUNYA  – Tiga pemain pengganti turut menyumbang kemenangan 4-0 Barcelona atas Athletic Bilbao pada lanjutan La Liga Spanyol di Camp Nou, Senin (28/2/2022) dini hari WIB. Kemenangan empat gol tanpa balas dicetak oleh Pierre-Emerick Aubameyang, Ousmane Dembele, Luuk de Jong, dan Memphis Dempay.

Aubameyang sudah membawa Barcelona unggul pada menit ke-37. Selepas turun minum, Ousmane Dembele masuk dari bangku cadangan untuk mencetak gol kedua pada menit ke-73. 

Baca Juga

Dembele juga turut andil pada gol ketiga dan keempat Barcelona. Umpan silang pemain Prancis itu ditanduk oleh Luuk de Jong, yang juga masuk sebagai pemain pengganti, pada menit ke-90. Gol keempat Barcelona dicetak oleh Memphis Depay yang masuk sebagai pemain pengganti pada waktu tambahan.

Hasil ini membuat Barcelona berada di posisi keempat, tertinggal 15 angka dari Real Madrid di puncak klasemen sementara. Sedangkan, Atletico Bilbao berada di posisi ke-8 klasemen sementara. Pada pertandingan selanjutnya, Barcelona akan melawat ke kandang Elche, sedangkan Atletico Bilbao  yang sedang berjuang akhir pekan depan dengan Athletic Club menuju ke Valencia di leg kedua semifinal Copa del Rey pertengahan pekan mereka.

Pada pertandingan lain, seperti dilansir Antara, Sevilla sukses mengatasi perlawanan Real Betis dengan skor 2-1 dalam lanjutan Liga Spanyol pekan ke-26 di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan pada Senin dini hari WIB. Dua gol Sevilla masing-masing dicetak Ivan Rakitic dan Munir El Haddadi, sedangkan gol Real Betis dicetak oleh Sergio Canales, demikian catatan resmi Liga Spanyol.

Tambahan tiga poin, membuat Sevilla masih berada di posisi 2 klasemen dengan torehan 54 poin, atau berjarak enam poin dari Real Madrid yang menghuni puncak. Sementara Betis membuntuti di posisi tiga dengan raihan 46 poin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement