Sabtu 05 Mar 2022 14:31 WIB

Ini Kata Asisten Pelatih Inter Usai Menang 5-0 Atas Salernitana

Kemenangan Inter atas Salernitana menghilangkan keraguan banyak orang.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Israr Itah
Pemain Inter Milan Edin Dzeko merayakan dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol ke gawang Salernitana selama pertandingan sepak bola Serie A antara Inter Milan dan Salernitana di Stadion San Siro, di Milan, Italia, Jumat, 4 Maret 2022.
Foto: AP/Antonio Calanni
Pemain Inter Milan Edin Dzeko merayakan dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol ke gawang Salernitana selama pertandingan sepak bola Serie A antara Inter Milan dan Salernitana di Stadion San Siro, di Milan, Italia, Jumat, 4 Maret 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Inter Milan memetik kemenangan 5-0 atas Salernitana dalam pertandingan Serie A Liga Italia, di Stadion Giuseppe Meazza, Sabtu (5/3/2022) dini hari WIB. Lautaro Martinez mencetak hattrick dan dua gol tambahan dibukukan Edin Dzeko dalam kemenangan tersebut.

Asisten pelatih Inter Milan Massimiliano Farris yang menggantikan pelatih Simone Inzaghi dalam konferensi pers mengatakan, penampilan Nerazzurri seperti yang diharapkan. Farris mengeklaim pemainnya telah bekerja keras dalam latihan dan hanya sedikit mengalami penurunan performa dibandingkan paruh pertama.

Baca Juga

“Kami hanya membutuhkan percikan untuk membuat semuanya berjalan kembali,” kata Farris dikutip dari laman resmi klub.

Ia menilai Salernitana lebih baik dalam bertahan belakangan ini. Namun persiapan yang baik dan fokus memanfaatkan ruang sebaik mungkin dan mengembangkan sektor sayap menjadi kunci kemenangan di laga tersebut. Ia senang Martinez dan Dzeko mencetak gol karena setiap mereka tak mencetak gol akan selalu menjadi sorotan.

Inter kembali ke jalur kemenangan setelah hanya meraih tiga hasil imbang dan dua kekalahan dalam lima pertandingan terakhir di semua kompetisi. Menurut Farris timnya hanya kelelahan mental dan tak ada bukti penurunan fisik. Ia menegaskan kemenangan tersebut mungkin bisa menghilangkan beberapa keraguan banyak orang.

“Namun kami tidak pernah meragukan kekuatan para pemain kami. Kami menaruh kepercayaan pada kekuatan skuad ini dan kami akhirnya menemukan kembali Inter yang kami kenal malam ini,” ujarnya.

Ia menegaskan para pemain memiliki rasa kebersamaan yang tinggi. Ia mengatakan Inter adalah tim yang perlu bermain menyerang dan mengendalikan bola untuk memaksimal mobilitas para pemain. Itu akan membuat Inter kembali ke performa terbaik. Kemenangan ini membuat Inter kembali ke puncak klasemen, unggul satu poin atas tim peringkat kedua Napoli. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement