Selasa 22 Mar 2022 14:47 WIB

Performa Mulai Anjlok, Perburuan PSG Raih Juara Ligue 1 Terancam?

PSG diminta tak kehilangan kepercayaan untuk bisa meraih gelar Ligue 1 Prancis.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Kylian Mbappe dari PSG (kanan), dan rekan setimnya Marco Verratti bereaksi atas kekalahan atas AS Monaco.
Foto: AP Photo/Manu Fernandez
Kylian Mbappe dari PSG (kanan), dan rekan setimnya Marco Verratti bereaksi atas kekalahan atas AS Monaco.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Tersingkirnya Paris Saint-Germain (PSG) di Liga Champions oleh Real Madrid menurunkan moral di klub. Hal tersebut terlihat setelah PSG kalah 0-3 dari AS Monaco akhir pekan lalu.

Meskipun skuad asuhan Mauricio Pochettino itu masih di puncak klasemen dengan keunggulan 12 poin, performa dua laga terakhir bisa menjadi peringatan bagi klub asal Paris tersebut. PSG saat ini sudah kalah tiga kali beruntun di kandang lawan dalam ajang Ligue 1 Prancis.

Baca Juga

Kapten tim Marquinhos pun mulai mengungkapkan kekhawatiran performa timnya saat ini.

''Jika kami bermain lebih banyak pertandingan seperti ini, (perburuan) gelar akan dalam bahaya. Kami harus mengubah mentalitas,'' kata Marquinhos dikutip dari Marca, Selasa (22/3/2022).

Fan PSG sampai menyoraki dan bersiul menjelang dan selama pertandingan melawan Bordeaux dan Monaco, yang menunjukkan ketidakpuasan terhadap performa tim. Oleh karena itu, dengan sudah lepasnya target utama musim ini, yaitu Liga Champions, Les Parisiens tidak boleh kehilangan kepercayaan untuk bisa meraih gelar Ligue 1 Prancis.

Gonjang-ganjing di internal klub juga bisa jadi ikut mempengaruhi suasana ruang ganti. Direktur Olahraga PSG Leonardo kabarnya terancam dipecat usai kegagalan lain di Liga Champions. Pochettino juga disebut-sebut bakal digantikan oleh Zinedine Zidane. Pochettino diisukan sedang diincar oleh Manchester United.

Namun pemain bintang PSG, Kylian Mbappe, meminta rekan-rekan setimnya untuk tetap profesional tak terganggu dengan isu internal. Ia juga minta Lionel Messi dkk untuk menghormati fan meski menunjukan sikap yang kurang ramah.

''Kami harus profesional, hormati fan, dan paling tidak punya rasa hormat untuk menunjukkan siapa kita,'' tegas Mbappe.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement