Rabu 23 Mar 2022 16:08 WIB

PSIS Waspadai Tekad Persipura yang Sedang Jauhi Degradasi

Satu slot degradasi tersisa dan menghantui Persipura.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Para pemain Persipura di Liga 1 (ilustrasi).
Foto: Dok Liga Indonesia Baru
Para pemain Persipura di Liga 1 (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- PSIS Semarang akan bertemu dengan Persipura Jayapura di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, pada Kamis (24/3/2022). Dalam laga ini PSIS telah mengevaluasi kinerja tim dari laga terakhir kontra Persita.

Asisten pelatih PSIS Semarang, Achmad Resal memastikan hanya akan fokus pada tim sendiri. Dia meminta pemain untuk mengabaikan posisi Persipura yang berusaha keluar dari zona degradasi. 

Baca Juga

"Kami telah evaluasi laga terakhir kami dari Persita dan minta pemain fokus pada tim sendiri karena Persipura adalah tim yang bagus, di lima pertandingan terakhir mereka tidak kalah," kata Achmad dalam konferensi pers jelang laga, Rabu (23/3/2022). 

Achmad mengakui posisi PSIS yang telah aman dari zona degradasi tidak membuat PSIS bisa berleha-leha. Dia memastikan target tim akan tetap meraih poin penuh dari Persipura. 

"Saya dan anak-anak tetap ingin meraih kemenangan di laga besok," kata Achmad.

Hal itu dipastikan dengan PSIS akan tetap menurunkan skuad terbaiknya. Alih-alih memberikan kesempatan bagi pemain yang minus menit bermain, Achmad akan menurunkan tim dengan kondisi prima.

"Kami tetap target menang walaupun tidak pengaruh, kita akan bermain dengan baik di laga besok. Saya akan lihat kondisi pemain dan pasti turunkan pemain yang siap seratus persen," kata Achmad. 

Sayangnya striker PSIS, Chevaughn Walsh masih dalam kondisi cedera. Namun dia memastikan pengganti Walsh akan bermain dengan baik dan membawa kemenangan bagi tim. 

"Pada intinya kami sudah siapkan strategi yang mana saya tidak bisa buka ke publik," kata Achmad.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement