Kamis 24 Mar 2022 19:35 WIB

Pelita Jaya Kembali Kalahkan Hangtuah

Dior Lowhorn dan Andakara Prastawa mencetak 20 poin untuk Pelita Jaya

Rep: Fitriyanto/ Red: Muhammad Akbar
Pebasket Pelita Jaya Bakrie Jakarta Dior Alexandros Lowhorn (kanan) berusaha memasukkan bola dibayangi pebasket Satya Wacana Salatiga Mas Kahono Bintang dalam pertandingan lanjutan Indonesian Basketball League (IBL) 2022 di Hall Basket Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (12/3/2022). Pelita Jaya Bakrie Jakarta mengalahkan Satya Wacana Salatiga dengan skor 77-70.
Foto: ANTARA/Indrianto Eko Suwarso
Pebasket Pelita Jaya Bakrie Jakarta Dior Alexandros Lowhorn (kanan) berusaha memasukkan bola dibayangi pebasket Satya Wacana Salatiga Mas Kahono Bintang dalam pertandingan lanjutan Indonesian Basketball League (IBL) 2022 di Hall Basket Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (12/3/2022). Pelita Jaya Bakrie Jakarta mengalahkan Satya Wacana Salatiga dengan skor 77-70.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelita Jaya Jakarta kembali mengalahkan Amartha Hangtuah Jakarta, dalam lanjutan IBL 2022 yang berlangsung Kamis (25/3/2022) di Gedung Basket Senayan. Dalam laga tersebut, Pelita Jaya menang dengan skor 79-64.

Kemenangan ini semakin mengokohkan tim asuhan Fictor Roring di puncak klasemen baik divisi putih maupun gabungan. Sebaliknya bagi Hangtuah kekalahan ini membuat posisi mereka tidak boleh kalah lagi di tiga sisa laga. Apalagi tiga laga tersisa lawan tangguh semua, Dewa United, Prawira dan NSH.

Pelatih kepala Hangtuah AF Rinaldo mengaku salah satu faktor penyebab kekalahan adalah kelelahan pemain. "Laga yang cukup melelahkan untuk kami setelah semalam bertanding melawan Rans jadinya ini tetap berusaha menang. Banyak melakukan turn over yang bisa dimanfaatkan poin oleh Pelita Jaya."

"Terutama back to back tripoin dari Prastawa memutus momentum kami. Kondisi tim lawan yang memiliki banyak pemain penembak tiga angka, memang tim kami inkonsistensi," katanya.

Inal, sapaan akrab Rinaldo, mengatakan laga kali ini sangat bagus. Ia mengaku masih ada tiga laga di depan yang harus dimenangkan dari Dewa, Prawira dan NSH.

"Kami akan berusaha mengambil spot playoff. Peluang masih terbuka untuk ke playoff, jadi kami akan mengambil game bisa melawan dewa, Prawira dan NSH. Kami harus mengurangi kesalahan kecil jika ingin menjaga peluang lolos ke playoff," jelas Inal.

Hermanto asisten pelatih Pelita Jaya bersyukur atas hasil ini. "Lepas dari pertandingan hari ini kami bersyukur karena mendapat kemenangan dan semua sehat-sehat saja. Karena besok kami akan bertanding lagi."

"Persiapan ini sudah kami persiapkan matang-matang. Kami juga ada masalah psikis serta mental pemain di jadwal yang padat ini. Saat ini dua faktor ini yang kami mencoba atasi hingga saat ini," katanya.

Kedua tim bermain imbang 21-21 akhir kuarter satu. Hangtuah unggul tipis 36-35 saat jeda istirahat. Kuarter tiga Pelita Jaya dominan 57-48 dan akhirnya menang 79-64.

Dior Lowhorn dan Andakara Prastawa mencetak 20 poin untuk Pelita Jaya dan Govinda Julian Saputra menambahkan 17 poin. Di Hangtuah, Anton Waters mengoleksi 18 poin, Fisyaiful Amir 13 poin dan Stevan Wilfredo Neno 12 poin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement