Selasa 29 Mar 2022 14:14 WIB

Sergi Roberto Masuk ke dalam Radar Tiga Klub La Liga

Sang pemain mengalami penurunan performa signifikan dalam beberapa tahun terakhir.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Gilang Akbar Prambadi
 Bek kanan FC Barcelona Sergi Roberto bereaksi pada pertandingan sepak bola Grup E Liga Champions UEFA antara FC Barcelona dan Bayern Bayern Muenchen yang diadakan di stadion Camp Nou, di Barcelona, Spanyol, beberapa waktu lalu.
Foto: EPA-EFE/Alejandro Garcia
Bek kanan FC Barcelona Sergi Roberto bereaksi pada pertandingan sepak bola Grup E Liga Champions UEFA antara FC Barcelona dan Bayern Bayern Muenchen yang diadakan di stadion Camp Nou, di Barcelona, Spanyol, beberapa waktu lalu.

REPUBLIKA.CO.ID, KATALUNYA -- Bek sayap Barcelona Sergi Roberto dilaporkan diincar tiga tim La Liga yakni Atletico Madrid, Sevilla dan Real Batis musim panas ini. Menurut laporan media Spanyol, L’Esportiu De Catalunya, dilansir dari thehardtackle, Selasa (29/3/2022), Sergi Roberto semakin dekat menuju pintu keluar Camp Nou sebagai agen bebas.

Sang pemain mengalami penurunan performa signifikan dalam beberapa tahun terakhir setelah menjadi tokoh kunci Barcelona selama beberapa musim. Kemampuan pemain 30 tahun di sisi bek sayap kanan dan gelandang tengah membuatnya menjadi pemain yang berguna bagi pelatih. Namun cedera yang dideritanya musim ini menghambat kariernya.

Baca Juga

Pemain internasional Spanyol tersebut hanya mencatatkan 567 menit waktu bermain dalam 12 penampilan di semua kompetisi. Kontraknya akan habis dalam beberapa bulan ke depan dan kemungkinan keluar sebagai agen bebas.

Roberto tak kekurangan pelamar sehingga diperkirakan tak akan menganggur jika tak lagi berseragam Blaugrana. Keteratrikan Atletico bermula dari ketidakpastian masa depan Sime Vrsaljko yang bisa meninggalkan Wanda Metropolitano musim panas ini. jika itu terjadi maka juara Lai Liga musim lalu akan banyak lini yang kosong.

Los Rojiblancos hingga sekarang belum menambal kekosongan yang ditinggalkan Kieran Trippier pada Januari ke Newcastle United. Roberto dipandang bisa menjadi solusi dari kekosongan tersebut. Tetapi laporan baru-baru mengeklaim Atletico mungkin tak akan mengejar tanda tangan Roberto yang membuat klaim L’Esporiu De Catalunya menjadi menarik.

Adapun Sevilla dengan Jesus Navas memasuki di ujung akhir karirnya membuat Roberto sebagai target yang realistis. Sementara itu, Real Betis dapat memanfaatkan Roberto sebagai pemain bisa dipasang sebagai gelandang. Pasalnya, Andres Guardado mendekati fase akhir karir dan William Carvalho menghadapi masa depan tak pasti di Stadion Benito Villamarin.

Adapun Roberto sendiri juga berada di ambang ketikdapastian. Dia dilaporkan akan melakukan pembicaraan dengan Barcelona. Tetapi jika tak berjalan lancar, dia bisa diatur tetap di La Liga bersama Atletico, Real Betis atau Sevilla yang tertarik kepadanya.

Klasemen Liga Spanyol 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement