Rabu 30 Mar 2022 14:53 WIB

Jelang Lawan Persib, RD: Barito Putera Jangan Terbeban

Saya buat pertandingan rileks agar pemain bisa enjoy

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Muhammad Akbar
Pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan.
Foto: Republika/Yogi Ardhi
Pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Barito Putera akan menghadapi Persib Bandung di laga pamungkas Liga 1 2021/2022. Dalam laga ini pun akan menentukan nasib Barito Putera untuk tetap bertahan di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan mengakui tetap mempersiapkan tim seperti biasa. Baginya, dia tidak perlu memberikan tekanan atau instruksi khusus untuk pertandingan tersebut.

"Karena saya tahu tanpa saya bicara pun mereka sangat mengerti dengan pertandingan ini. Saya buat pertandingan rileks agar pemain bisa enjoy dan mengeluarkan seluruh kemampuannya tanpa terbebani," kata RD, sapaan Rahmad Darmawan dalam konferensi pers jelang laga, Rabu (30/3/2022).

RD mengakui jika memberikan tekanan pada pemain tentu akan menyulitkan tim di lapangan. Selama masa persiapan pun RD menyelipkan pendampingan psikologi bagi pemain.

Barito Putera tengah berada di tren positif karena belum terkalahkan di dua laga sebelumnya. Namun RD lagi-lagi tidak melihat hal itu sebagai acuan untuk laga kontra Persib nanti.

"Bagi saya, saya akan terus introspeksi diri pada tim saya untuk pertandingan besok dan menikmati permainan itu sendiri," kata RD.

Di sisi lain, RD menanggapi pernyataan pelatih Persib, Robert Rene Alberts yang memastikan tidak akan mengalah untuk Barito Putera. Karena Barito Putera wajib menang untuk bisa bertahan di kompetisi.

"Saya rasa tidak pernah juga kami ingin sebuah tim mengalah dari kita dan tidak pernah juga kami melakukan hal-hal seperti itu. Karena ini adalah hal penting dalam kompetisi, apapun pertandingannya. Saya respek dan setuju dengan hal itu," kata RD.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 PSM Makassar PSM Makassar 11 4 6 1 14 7 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement