Ahad 15 May 2022 02:51 WIB

Agen Pogba akan Lakukan Pertemuan dengan Juventus

Pogba bisa bereuni dengan pelatih Max Allegri di Juventus.

Rep: Ronggo Astungkoro/ Red: Endro Yuwanto
Gelandang Manchester United, Paul Pogba. Pogba diperkirakan akan kembali ke Juventus musim depan.
Foto: AP/Jon Super
Gelandang Manchester United, Paul Pogba. Pogba diperkirakan akan kembali ke Juventus musim depan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejumlah laporan di Italia mengatakan, direktur Juventus akan bertemu dengan perwakilan Paul Pogba pada Senin (16/5/2022). Pertemuan dilakukan untuk membahas kembalinya Pogba ke Juventus sebagai pemain bebas agen dari Manchester United.

Gelandang berkebangsaan Prancis itu akan habis kontraknya mulai 1 Juli 2022 dan tampaknya tidak memiliki niat sama sekali menandatangani kontrak baru untuk tetap berada di Old Trafford.

Baca Juga

Meskipun ada laporan konsisten tentang kembalinya Pogba ke Juventus, Sky Sport Italia, Goal.com, dan Sportitalia sekarang semuanya mengeklaim pertemuan tersebut telah diatur untuk Senin nanti.

Dengan meninggalnya sang agen, Mino Raiola, kini Rafaela Pimenta yang akan menangani situasi Pogba ke depan. Pimenta diperkirakan akan berada di Turin pada Senin untuk membahas situasi dengan direktur Juventus dan menganalisis proposal di atas meja.

Sportitalia menilai Juve hanya dapat menawarkan gaji 7-8 juta pound per musim, yang jauh lebih sedikit daripada yang bisa diberikan oleh Real Madrid dan Paris Saint-Germain (PSG).

Namun, Bianconeri berharap Pogba akan mengikuti kata hatinya dan kembali ke klub tempat dia paling bahagia, bermain antara 2012 dan 2016 sebelum dijual 105 juta pound ke Manchester United. Beberapa di antaranya berada di bawah asuhan pelatih Max Allegri, yang juga telah kembali ke Juventus setelah dua tahun absen.

Klasemen Liga Italia 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement