Kamis 26 May 2022 19:37 WIB

Liverpool Tetap Gelar Parede Bus Terbuka Meski Gagal di Liga Champions

Liverpool sudah memenangkan Piala Carabao dan Piala FA sebelum final Liga Champions.

Rep: Rahmat Fajar / Red: Israr Itah
Pemain Liverpool Luis Diaz berjalan di lapangan bersama keluarganya setelah pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Liverpool dan Wolverhampton di stadion Anfield di Liverpool, Inggris, Minggu, 22 Mei 2022.
Foto: AP/Jon Super
Pemain Liverpool Luis Diaz berjalan di lapangan bersama keluarganya setelah pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Liverpool dan Wolverhampton di stadion Anfield di Liverpool, Inggris, Minggu, 22 Mei 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool mengumumkan akan menggelar parade perayaan dengan bus terbuka di jalan-jalan Kota Liverpool meskipun tak berhasil mengalahkan Real Madrid di final Liga Champions. The Reds punya kesempatan membalas kekalahan di final Liga Champions di 2018 ketika kembali bentrok, di Stadion De France, Ahad (29/5/2022) dini hari WIB.

Liverpool sangat ingin memenangkan piala Si Kuping Besar itu musim ini setelah mereka mengamankan Piala Carabao dan Piala FA. Namun the Reds gagal mempersembahkan trofi Liga Inggris karena kalah persaingan di pekan terakhir dengan Manchester City.

Baca Juga

Dilansir dari Marca, Kamis (26/5/2022), parade rencananya akan berlangsung pada Ahad 29 Mei sore waktu setempat. Rombongan akan melewati kota Liverpool dan dermaga.

“Bahkan tanpa Liga Champions itu akan menjadi musim yang hebat, dan dengan Liga Champions itu akan menjadi musim yang fantastis,” kata pelatih Liverpool Jurgen Klopp.

Selain selebrasi untuk tim putra, akan ada bus terbuka lainnya bagi Liverpool putri untuk merayakan promosi mereka ke Liga Super Wanita. 

Liverpool tampil luar biasa sejak kedatangan Klopp ke Anfield. Sentuhan pelatih asal Jerman tersebut membuat tim ini seperti mengembalikan magis tim asal Merseyside itu.

Liverpool mendominasi persaingan Liga Inggris dalam berapa tahun terakhir bersama Manchester City. Musim ini, Jordan Henderson dan kawan-kawan nyaris meraih quadruple. Namun mereka gagal menyandang status itu karena gagal meraih jura Liga Inggris.

Namun mereka memiliki kesempatan mengangkat Liga Champions. Dengan skuad yang tak banyak berubah seperti 2018 lalu, peluang itu besar. Adapun Madrid beberapa dari skuad 2018 lalu sudah keluar seperti Cristiano Ronaldo dan Sergio Ramos. 

 

 

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement