Senin 30 May 2022 07:54 WIB

Target Rachmat Irianto Bersama Timnas Indonesia

Rachmat Irianto sebut persiapan timnas sangat baik jelang kualifikasi Piala Asia.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Israr Itah
Pemain timnas Indonesia, Rachmat Irianto di Stadion Sidolig, Kota Bandung, Jumat (27/5/2022).
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Pemain timnas Indonesia, Rachmat Irianto di Stadion Sidolig, Kota Bandung, Jumat (27/5/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Tim nasional Indonesia akan ditantang Bangladesh pada ajang FIFA Match Day. Kedua tim akan bertemu di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (1/6/2022).

Laga ini sekaigus persiapan timnas Indonesia pada ajang Kualifikasi Piala Asia 2023. Pemain timnas, Rachmat Irianto mengakui siap memberikan yang terbaik bagi Indonesia.

Baca Juga

"Pasti inginnya hasil yang terbaik untuk tim nasional," kata Rian di Stadion Sidolig, Kota Bandung, Ahad (29/5/2022).

Rian mengatakan, persiapan selama di Bandung pun berjalan dengan baik. Menurutnya, semua pemain timnas menikmati porsi latihan yang diberikan oleh jajaran pelatih.

"Persiapan kami sangat baik, teman-teman juga sangat kompak dan menikmati latihan ini," kata Rian.

Rian mengakui tidak memiliki masalah soal persaingan di lini tengah. Siapa pun yang bermain, lanjut Rian, tentu sama-sama menginginkan yang terbaik bagi Indonesia.

"Karena ini timnas, semua harus jadi satu, untuk Indonesia," kata Rian.

Soal adaptasi, Rian pun tidak melihat adanya kesulitan dalam tim. Tim ini tidak memiliki banyak perubahan setelah bertanding di ajang SEA Games Vietnam sebagai timnas U-23.

"Adaptasinya sama seperti timnas U-23 kemarin, tidak ada masalah, semuanya menikmati," kata Rian.

 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 PSM Makassar PSM Makassar 11 4 6 1 14 7 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement