Senin 27 Jun 2022 17:23 WIB

Richarlison Tinggalkan Everton, Spurs Siapkan Tawaran

Tottenham Hotspur, Chelsea, dan Arsenal juga tertarik meminang Richarlison.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Striker Everton, Richarlison. Tottenham Hotspur mengincar Richarlison pada bursa transfer musim panas nanti.
Foto: EPA-EFE/PETER POWELL
Striker Everton, Richarlison. Tottenham Hotspur mengincar Richarlison pada bursa transfer musim panas nanti.

REPUBLIKA.CO.ID, MERSEYSIDE -- Striker Everton, Richarlison, dilaporkan ingin segera angkat koper dari Stadion Goodison Park pada musim panas 2022 ini. Beberapa klub pun tengah bersiap mengajukan tawaran kepada sang pemain.

Pesepak bola berusia 25 tahun itu menilai saat ini adalah waktu yang tepat untuknya mencari pelabuhan karier selanjutnya, dengan menolak bertahan di rival sekota Liverpool. Diketahui terdapat beberapa klub seperti Tottenham Hotspur, Chelsea, dan Arsenal tertarik meminang tanda tangan pemain asal Brasil tersebut.

Baca Juga

Spurs menunjukkan minat terbesar pada Richarlison, dan Football Insider dikutip Tribal Football, Senin (27/6/2022), melaporkan bahwa sang pemain telah memberitahu rekan setimnya ingin bergabung dengan klub asal London Utara.

Sumber yang sama menambahkan, Spurs bahkan mungkin menawarkan gelandang Harry Winks sebagai bagian dari perekrutan ditambah kesepakatan uang tunai untuk mengamankan Richarlison.

The Toffees bersedia berpisah dengan penyerang, tetapi menginginkan bayaran yang sepadan mengingat pentingnya peran Richarlison sebagai ujung tombak Merseyside Biru.

Musim lalu, Richarlison menyumbang 10 gol dan lima assist untuk Everton. Namun, penampilannya diklaim kerap inkonsisten lantaran gagal membawa Everton bersaing di 10 besar klasemen Liga Inggris 2021/2022.

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement