Rabu 29 Jun 2022 13:55 WIB

Pemain Persib Ini Antisipasi Todd Ferre di Perempatfinal Piala Presiden

persiapan Persib saat ini sudah semakin matang.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Muhammad Akbar
Kiper Persib, Fitrul Dwi Rustapa di Stadion Sidolig, Kota Bandung, Kamis (19/5/2022).
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Kiper Persib, Fitrul Dwi Rustapa di Stadion Sidolig, Kota Bandung, Kamis (19/5/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung terus mematangkan persiapan babak perempatfinal Piala Presiden. Persib akan menjadi PSS Sleman di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Jumat (1/7/2022).

Pemain Persib, Fitrul Dwi Rustapa mengakui persiapan tim saat ini sudah semakin matang. Seluruh pemain lokal yang telah bergabung disebut Fitrul bisa menambah kekuatan tim.

"Persiapan secara keseluruhan kami mempersiapkannya dengan baik, menjalin chemistry apalagi ada pemain baru bergabung. Jadi mulai berchemistri sama yang sudah datang," kata Fitrul di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Rabu (29/6/2022).

Fitrul mengakui tim sudah menaruh fokus penuh untuk menghadapi PSS. Menurutnya di babak 8 besar ini tentu kedua tim ingin memberikan kemampuan terbaiknya.

"Kalau melihat hal ini, setiap pertandingan tidak mudah karena kita harus mempersiapkan, apalagi PSS Sleman mainnya dari kaki ke kaki," kata FItrul.

Fitrul pun memilih Todd Ferre sebagai pemain yang paling diantisipasi. Sempat sama-sama di Persipura, Fitrul mengakui Todd Ferre punya permainan yang menarik.

"Kemarin di Persipura ada Todd Ferre punya visi main bagus semua harus diantisipasi tapi yang jadi perhatian khusus saya Todd Ferre," kata Fitrul.

Fitrul pun tidak melihat waktu persiapan Persib yang lebih panjang jadi keuntungan bagi tim. Menurutnya, panjanganya persiapan tim harus diikuti dengan fokus untuk menghadapi lawan.

"Keuntungan bagi kami (persiapan lebih panjang), kami tidak boleh lengah harus tetap fokus lawan PSS, lawan PSS kunci masuk semifinal dan melangkah jauh di Piala Presiden," kata Fitrul.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 15 10 4 1 20 10 34
2 Persib Bandung Persib Bandung 14 9 5 0 25 15 32
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 15 7 5 3 22 13 26
4 Persija Persija 15 7 4 4 21 6 25
5 Bali United Bali United 14 7 3 4 21 8 24
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement