Kamis 11 Aug 2022 17:54 WIB

Roy Keane Pusing Lihat Pergerakan Transfer Manchester United yang Lamban Luar Biasa

Soal mempertebal kekuatan, MU tertinggal jauh dari City dan Liverpool.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Alexis Mac Allister dari Brighton, kiri, mencetak gol bunuh diri selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Brighton di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Ahad, 7 Agustus 2022.
Foto: AP/Dave Thompson
Alexis Mac Allister dari Brighton, kiri, mencetak gol bunuh diri selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Brighton di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Ahad, 7 Agustus 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Legenda Manchester United (MU) Roy Keane memprediksi masalah terbesar mantan klubnya musim panas ini adalah persoalan penandatanganan pemain baru.

Sejauh ini MU baru mendatangkan tiga wajah baru ke dalam skuad Erik ten Hag dengan nama-nama seperti Lisandro Martinez, Tyrell Malacia dan Christian Eriksen. Rekrutan mereka diklaim banyak orang kurang memuaskan penggemar.

Baca Juga

Persoalan pemain baru pada mercato ini juga menjadi soal dengan lakon drama dari transfer Frenkie de Jong, yang berujung pada rumor tentang Adrien Rabiot.

Untuk itu Keane menegaskan persoalan Iblis Merah kali ini adalah menyoal pemain yang didatangkan untuk kebutuhan pelatih. Manajemen disebut gagal merekrut dengan bijak, cerdas, dan cepat.

"Apapun masalah mereka, mereka harusnya melihat di mana Man City dan Liverpool berada. Kedua tim, dan klub lain tidak berjalan santai selama bursa transfer musim panas ini," kata Roy Keane dilansir Manchester Evening News, Kamis (11/8/2022).

Manchester United sendiri dipermalukan oleh Brighton and Hove Albion 1-2 pada laga pembuka kampanye Liga Primer Inggris 2022/2023 akhir pekan kemarin.

Beberapa pundit termasuk Roy Keane mengeklaim selain persoalan transfer, MU memang membutuhkan pemain baru untuk mengatasi lini tengah mereka.

"Itu tergantung pada perekrutan, mendapatkan pemain yang tepat dan mengeluarkan pemain, karena beberapa tahun terakhir belum cukup baik," sambung pria 51 tahun.

Selanjutnya MU akan bersua Brentford sebelum melakoni partai derby melawan Liverpool di Stadion Old Trafford pada 23 Agustus mendatang.

 

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement