Sabtu 13 Aug 2022 12:25 WIB

Janji Ketum PSSI dan Menpora Usai Timnas U-16 Juara Piala AFF

Iwan Bule sepakat tim ini membutuhkan Training Center (TC) di luar negeri.

Rep: Fernan Rahadi/ Red: Endro Yuwanto
Pemain dan official timnas Indonesia U-16 melakukan selebrasi usai seremoni penyerahan trofi Piala AFF U-16 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Jumat (12/8/2022). Pada pertandingan final AFF U-16 2022, Indonesia mengalahkan Vietnam 1-0.
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Pemain dan official timnas Indonesia U-16 melakukan selebrasi usai seremoni penyerahan trofi Piala AFF U-16 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Jumat (12/8/2022). Pada pertandingan final AFF U-16 2022, Indonesia mengalahkan Vietnam 1-0.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Timnas U-16 Indonesia sukses menjadi yang terbaik pada ajang Piala AFF U-16. Pada laga final yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DIY, Jumat (12/8/2022), skuad Garuda Muda berhasil mengalahkan Vietnam dengan skor tipis satu gol tanpa balas.

Melihat prestasi cemerlang skuad Garuda Muda, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, berjanji akan memberikan bonus seperti yang dijanjikan. "Bonus laga final Rp 500 juta setelah sebelumnya mereka sudah memperoleh Rp 100 juta dan Rp 150 juta," kata pria yang akrab dengan panggilan Iwan Bule tersebut.

Baca Juga

Iwan pun berkomitmen akan mempertahankan Bima Sakti sebagai pelatih M Iqbal Gwijangge dan kawan-kawan.

"Saya melihat Coach Bima sangat dekat dengan para pemain. Mulai dari makan bareng, Shalat Jumat bareng hingga mendatangkan orang tua para pemain pada laga final yang menjadi pertama sepanjang sejarah. Jadi Coach Bima akan kawal tim ini. Sedangkan timnas U-16 pada ajang berikutnya kami akan cari (pelatih) yang lain lagi," kata Iwan Bule.

Iwan Bule pun sepakat jika tim ini membutuhkan Training Center (TC) di luar negeri seperti halnya timnas Vietnam U-16 yang menggelar TC selama sebulan di Jerman. "Nanti akan saya diskusikan dengan internal federasi. Harapannya bisa TC di negara-negara yang kuat sepak bolanya seperti Spanyol, Portugal, atau Belanda," jelasnya.

Sementara itu, Menpora Zainudin Amali berkomitmen untuk menjaga skuad asuhan Bima Sakti tersebut hingga level U-20 bahkan SEA Games 2025 di Bangkok, Thailand. Ia juga menegaskan akan terus melaksanakan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 3 Tahun 2019 tentang percepatan pembangunan sepak bola nasional.

"Kami akan jaga mereka (timnas U-16, Red) sampai U-20 dan SEA Games 2025. Apalagi terkait pembinaan usia muda kami sudah punya acuan yaitu Inpres Nomor 3 Tahun 2019," kata politisi dari Partai Golkar tersebut.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 PSM Makassar PSM Makassar 11 4 6 1 14 7 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement