Jumat 19 Aug 2022 08:48 WIB

Manajemen MU Bekerja Senyap, Gelandang Lima Kali Juara UCL Ini Selangkah Lagi Bergabung

Ia dikabarkan tinggal menjalani tes medis.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Cristiano Ronaldo (kanan) saat masih berkostum Real Madrid bersama Casemiro.
Foto: REUTERS/Andrea Comas
Cristiano Ronaldo (kanan) saat masih berkostum Real Madrid bersama Casemiro.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester United dikabarkan segera merampungkan kepindahan Casemiro dari Real Madrid. Usaha intensif yang dilakukan United dalam tiga hari terakhir guna membujuk Los Blancos melepas gelandang bertahan asal Brasil itu sepertinya mulai berbuah positif. Kedua klub dilaporkan telah mencapai kesepakatan soal besaran nilai transfer Casemiro. 

Demi mendapatkan gelandang berusia 30 tahun tersebut, United siap merogoh kocek sebesar 59,2 juta poundsterling, termasuk bonus sebesar 8,5 juta poundsterling. ''Sementara untuk sang pemain, United telah menawarkan kontrak berdurasi empat tahun, dengan opsi perpanjangan selama 12 bulan,'' tulis laporan Sky Sports, Jumat (19/8/2022). 

Baca Juga

Berdasarkan lansiran Marca, Casemiro bahkan tinggal melakoni tes medis untuk merampungkan kepindahan ke Stadion Old Trafford pada musim panas kali ini. Kabarnya, demi membujuk Casemiro meninggalkan Madrid, United menawarkan gaji lebih tinggi. Sejumlah media asal Inggris menyebut, Casemiro akan mendapatkan gaji dua kali lipat mencapai 350 ribu poundsterling per pekan. 

Namun, klaim media asal Inggris ini berbeda dengan laporan dari ESPN Brazil. Gelandang bertahan Timnas Brasil itu dikabarkan akan tetap mendapatkan gaji sebesar 184 ribu poundsterling per pekan. Sementara jurnalis sepak bola asal Italia, Fabrizio Romano, menyebut, Casemiro memang akan mendapatkan gaji yang cukup tinggi dengan durasi kontrak lebih lama dari yang kontraknya bersama Los Blancos. 

Romano menegaskan, Casemiro tidak akan mendapatkan gaji dua kali lipat dari yang didapatkannya dari Los Blancos. Saat ini, Casemiro diketahui tinggal menyisakan kontrak berdurasi tiga tahun bersama klub asal Ibukota Spanyol tersebut. 

Casemiro pun dikabarkan tertarik meninggalkan Los Blancos saat mendengar tawaran dari United pada tiga hari lalu. Mantan gelandang bertahan Sao Paolo itu kabarnya sempat meminta restu dari pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, dan rekan-rekan setimnya di Los Blancos sebelum menerima pinangan United. 

Casemiro akhirnya memutuskan menerima pinangan Setan Merah tersebut. Di sisi lain, Carlo Ancelotti sepertinya tidak bisa memberikan jaminan tampil secara reguler kepada Casemiro pada musim ini. Pasalnya, Madrid sudah memiliki stok pemain berlimpah di lini tengah, termasuk dengan kehadiran rekrutan Aurelien Tchouameni. 

Pun dengan kehadiran Eduardo Camavinga. Tidak hanya itu, Madrid pun rela kehilangan Casemiro demi meringankan beban keuangan klub, terutama di pos gaji pemain. Terlebih, United datang dengan tawaran nilai transfer yang terbilang cukup tinggi untuk memboyong pemain yang telah menginjak usia 30 tahun. Namun, manajemen Los Blancos kabarnya menyerahkan sepenuhnya keputusan tersebut kepada Casemiro.

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement