Kamis 25 Aug 2022 19:16 WIB

Sebelum Gabung MU, Casemiro Berdiskusi dengan Dua Pemain Ini

Casemiro tak asal mengambil keputusan meninggalkan Madrid menuju MU.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Pemain sepak bola Brasil Casemiro tersenyum selama konferensi pers perpisahannya di tempat latihan Real Madrid di Madrid, Spanyol, Senin, 22 Agustus 2022. Manchester United mencapai kesepakatan Jumat lalu untuk menandatangani gelandang Casemiro dari Real Madrid.
Foto: AP/Paul White
Pemain sepak bola Brasil Casemiro tersenyum selama konferensi pers perpisahannya di tempat latihan Real Madrid di Madrid, Spanyol, Senin, 22 Agustus 2022. Manchester United mencapai kesepakatan Jumat lalu untuk menandatangani gelandang Casemiro dari Real Madrid.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Bergabungnya Casemiro dengan Manchester United (MU) menimbulkan tanda tanya. Pasalnya, pria Brasil itu berada di puncak karier bersama Real Madrid. Ia bergelimang prestasi di Madrid. Ia juga langganan starting XI El Real.

Sosok bernama Carlos Henrique Casimiro secara mengejutkan memilih mengambil tantangan baru. Ternyata, ia tak asal membuat keputusan. Ia terlebih dahulu berkonsultasi dengan para sahabatnya, yang merupakan penggawa United. Dari diskusi tersebut, ia memantapkan hati menuju Inggris.

Baca Juga

Nama pertama yang ia ajak bicara adalah Fred. Keduanya sama-sama berasal dari negeri Samba. Mereka berbagi kamar ganti di tim nasional Brasil.
 
"Saya mengenalnya dengan baik. Saya memiliki  relasi spesial dengannya. Tentu saja dia pemain hebat, dan itulah mengapa dia bermain untuk Man United," kata Casemiro, dikutip dari laman Manchester Evening News, Kamis (25/8/2022).
 
Ia juga menjalin komunikasi dengan Raphael Varane. Casemiro dan Varane bertahun-tahun membela Los Blancos. Jelas, mereka bersahabat.
 
Dari rekannya itu, ia mencari informasi tentang kehidupan di Manchester. Tak hanya seputar sepak bola, tapi juga di keseharian. Banyak informasi positif yang ia dapatkan.
 
"Dia bilang dia bahagia. Keluarganya sangat bahagia di sini di Manchester, dan saya merasa Manchester United memiliki bek tengah yang hebat di dalam dirinya," ujar Casemiro.
 
Ia juga menyinggung sosok Cristiano Ronaldo di Old Trafford. Ia optismistis Ronaldo akan terus berprestasi di level tertinggi. Baginya CR7 salah satu pemain terhebat dalam sejarah sepak bola.
 
MU akan berhadapan dengan tuan rumah Southampton pada pekan keempat Liga Primer Inggris musim 2022/23. Duel di St Mary's Stadium, Sabtu (27/8/2022) dini hari WIB, bisa menjadi panggung debut Casemiro bersama the Red Devils.
 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement