Rabu 07 Sep 2022 02:59 WIB

Babak Pertama, Dua Gol Mbappe Bawa PSG Unggul 2-0 Atas Juventus

Pada gol pertama, Mbappe memaksimalkan umpan matang Neymar ke kotak penalti.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Ratna Puspita
Kylian Mbappe (C, atas) dari Paris Saint-Germain (PSG) merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol ke gawang Juventus pada pertandingan penyisihan Grup H Liga Champions di Paris, Prancis, Selasa (6/9/2022) waktu setempat atau Rabu (7/9/2022) dini hari WIB.
Foto: EPA-EFE/Yoan Valat
Kylian Mbappe (C, atas) dari Paris Saint-Germain (PSG) merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol ke gawang Juventus pada pertandingan penyisihan Grup H Liga Champions di Paris, Prancis, Selasa (6/9/2022) waktu setempat atau Rabu (7/9/2022) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Paris Saint-Germain unggul di babak pertama saat menjamu Juventus pada laga perdana Grup A Liga Champions, di Parc des Princes, Rabu (7/9/2022) dini hari WIB. Kylian Mbappe mencetak dua gol di babak pertama dalam keunggulan 2-0 atas Juventus. 

PSG menekan sejak menit awal pertandingan. Tim tuan rumah pun memimpin dengan cepat di menit kelima ketika Mbappe berhasil memaksimalkan umpan matang dari Neymar ke kotak penalti. Tendangan keras Mbappe bawa PSG unggul 1-0.

Baca Juga

Juventus hampir menyamakan kedudukan di menit ke-19. Gianluigi Donnarumma melakukan penyelamatan penting untuk menghentikan tandukan jarak dekat dari Milik. Namun, bola masih di kotak penalti dan terjadi kemelut untuk beberapa saat. Beruntung tembakan Dusan Vlahovic meleset.

Tiga menit berselang, Mbappe menggandakan keunggulan tuan rumah. Kali ini, Achraf Hakimi adalah yang memberikan assist kepada Mbappe, saat mereka membuka pertahanan Juve di sebelah kanan, dan memungkinkan penyerang Prancis itu melepaskan tembakan melewati Mattia Perin ke sudut kiri bawah. PSG 2-0 Juventus.

Jual beli serangan terus dilakukan, meskipun PSG tampak lebih mendominasi. PSG tetap disiplin dan menjaga bentuk dan menyerap tekanan apa pun yang dapat diterapkan lawan mereka. Juve mencoba mengganti sayap untuk membuka ruang, tapi masih menghadapi kebuntuan. 

Tim tuan rumah mengayuh bola di sekitar lini tengah, bermain mengulur waktu hingga peluit turun minum, Juventus tetap waspada dan skor bertahan 2-0 untuk PSG hingga turun minum. 

Sementara laga grup H lainnya antara Benfica dan Maccabi Haifa masih imbang tanpa gol. Jika hasil ini bertahan hingga peliut panjang berbunyi maka PSG akan memuncaki grup H dengan tiga angka.

Pada Grup G, Erling Haaland berhasil membawa Manchester City unggul atas tim tuan rumah, Sevilla, pada menit ke-20. Sementara, Borussia Dortmund vs Copenhagen sudah berakhir dengan kemenangan wakil Jerman 3-0. City harus mencetak gol minimal tiga gol untuk memuncaki Grup G.

Pada Grup E, Chelsea sudah dipastikan menelan kekalahan 0-1 di kandang Dinamo Zagreb. Sementara itu, AC Milan mendominasi pertandingan melawan RB Salzburg, tetapi wakil Austria itu berhasil meredam serangan jura Liga Italia tersebut. 

Bahkan, Milan sempat tertinggal 0-1 ketika Noah Okafor berhasil menjebol gawang Milan yang dikawal Mike Maignan pada menit ke-28. Namun, Alexis Saaelemaekers berhasil memecah kebuntuan Milan pada menit ke-40.

Sementara itu, pada pertandingan Grup F, juara Liga Champions musim lalu, Real Madrid, masih bermain imbang tanpa gol melawan Celtic. Jika hasil ini bertahan hingga akhir pertandingan maka Shakhtar Donetsk, yang unggul 1-0 dari RB Leipzig melalui gol Marian Shved pada menit ke-16, akan memuncaki klasemen sementara.

Baca juga : Alasan Allegri Soal Juventus yang Kalah 1-2 dari PSG

Susunan pemain kedua tim:

PSG (3-4-3): Gianluigi Donnarumma; Presnel Kimpembe, Sergio Ramos, Marquinhos; Achraf Hakimi, Vitinha, Marco Verratti, Nuno Mendes; Lionel Messi, Kylian Mbappe, Neymar.

Juventus (3-5-2): Mattia Perin; Danilo, Leonardo Bonucci, Bremer; Juan Cuadrado, Fabio Miretti, Leandro Paredes, Adrien Rabiot, Filip Kostic; Arkadiusz Milik, Dusan Vlahovic.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement