Ahad 18 Sep 2022 10:34 WIB

Xaxi Makin Kepincut Performa Bek Remaja Balde

Balde dipercaya tampil selama 90 menit penuh di laga kontra Elche

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Didi Purwadi
Alejandro Balde Martinez dari Barcelona berlari dengan bola diikuti oleh Tete Morente dari Elche, kanan, selama pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara FC Barcelona dan Elche CF di stadion Camp Nou di Barcelona, ??Spanyol, Sabtu, 17 September 2022.
Foto: AP/Joan Monfort
Alejandro Balde Martinez dari Barcelona berlari dengan bola diikuti oleh Tete Morente dari Elche, kanan, selama pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara FC Barcelona dan Elche CF di stadion Camp Nou di Barcelona, ??Spanyol, Sabtu, 17 September 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, mengaku terkejut dengan kemampuan Alejandro Balde untuk bisa bersaing di tim utama Blaugrana. Xavi pun cukup yakin, bek kiri berusia 18 tahun tersebut bisa terus memberikan kontribusi besar dalam perjalanan Blaugrana pada musim ini.

Balde dipercaya tampil selama 90 menit penuh di laga kontra Elche, Sabtu (18/9) malam WIB. Dalam laga digelar di Stadion Camp Nou itu, Blaugrana sukses mencukur tamunya, 3-0.

Kemenangan Blaugrana pada giornata keenam La Liga itu pun rasanya tidak terlepas dari aksi Balde. Dua dari tiga gol Blaugrana itu lahir dari kreasi akademi sepak bola Barcelona, La Masia, tersebut.

Beroperasi di sisi kiri permainan, Balde dua kali menyediakan assist, yaitu saat memberikan operan kunci pada Robert Lewandowski pada menit ke-36 dan menyediakan operan terakhir kepada Memphis Depay pada menit ke-41.

Performa Balde ini langsung menuai pujian, tidak terkecuali dari Xavi Hernandez. Menurut mantan kapten sekaligus gelandang Barcelona tersebut, kendati baru berusia 18 tahun, Balde sudah mampu menunjukan kualitas fisik dan mental untuk bisa bersaing di tim utama Blaugrana.

''Dia memiliki kualitas permainan dan karakter yang luar biasa. Cukup mengejutkan, remaja berusia 18 tahun bisa bermain di level yang telah dia tunjutkan. Dia memiliki fisik yang bagus dan akan memberikan kontribusi pada musim ini. Kami cukup beruntung memiliki tiga bek kiri dengan kualitas luar biasa,'' ujar Xavi seperti dikutip Marca, Ahad (18/9).

Mulai dipromosikan ke tim utama Blaugrana pada musim lalu, Balde telah tampil di lima laga pada musim ini. Jumlah penampilan ini sudah menyamai catatan penampilan Balde pada La Liga musim lalu. Namun, berbeda dibanding musim lalu, pemain asal Spanyol itu sudah menyumbangkan tiga assist.

Dengan perkembangan impresif yang ditunjukan pada awal musim ini, Balde pun akan meramaikan persaingan dalam perebutan posisi utama di bek kiri Blaugrana. Di posisi tersebut, Balde bersaing dengan Marcos Alonso dan Jordi Alba. Kondisi ini dinilai bisa memberikan keuntungan tersendiri buat Blaugrana.

''Balde juga bisa ditempatkan sebagai winger, seperti halnya pemain lain. Kami sudah memiliki tiga bek kiri yang bisa diandalkan. Akan sanga sulit buat saya untuk memilih. Sejauh ini, Balde telah tampil luar biasa,'' kata Xavi. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement