Selasa 20 Sep 2022 08:11 WIB

Lewandowski Klaim Kans Raih Ballon d'Or Lebih Besar Bersama Barca Ketimbang di Muenchen

Mantan pemain Barcelona telah meraih total 13 trofi Ballon d'Or.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Penyerang Barcelona Robert Lewandowski. Lewandowski masih menyimpan harapan untuk bisa menyabet penghargaan pesepak bola terbaik sejagat versi France Football, Ballon d'Or.
Foto: EPA-EFE/Quique Garcia
Penyerang Barcelona Robert Lewandowski. Lewandowski masih menyimpan harapan untuk bisa menyabet penghargaan pesepak bola terbaik sejagat versi France Football, Ballon d'Or.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Robert Lewandowski masih menyimpan harapan untuk bisa menyabet penghargaan pesepak bola terbaik sejagat versi France Football, Ballon d'Or. Penghargaan individu paling bergengsi di pentas sepak bola profesional itu selalu luput dari tangan Lewandowski dalam dua edisi terakhir.

Padahal, selama periode tersebut, Lewandowski tampil begitu impresif. Masih mengenakan seragam Bayern Muenchen, striker asal Polandia itu total mencetak 103 gol dari 87 penampilan di semua ajang selama dua musim, tepatnya pada 2019/2020 dan 2020/2021.

Baca Juga

Namun, pada 2020, gelaran Ballon d'Or ditiadakan lantaran pandemi Covid-19. Sedangkan pada edisi 2021, Lewandowski kalah bersaing dengan bintang asal Argentina, Lionel Messi.

Dalam dua tahun tersebut, Lewandowski terpilih sebagai pemain terbaik Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA). Eks penyerang Borussia Dortmund itu juga menjadi penyerang terbaik versi Ballon d'Or.

Kini, dengan mengenakan seragam Barcelona, Lewandowski menilai memiliki peluang lebih besar untuk bisa menyabet gelar Ballon d'Or 2022. Hingga saat ini, Barcelona memang menjadi klub asal peraih Ballon d'Or terbanyak. Enam penggawa ataupun mantan pemain Barcelona telah meraih total 13 trofi Ballon d'Or.

''Saya tahu, Barcelona merupakan klub dengan pemain yang banyak meraih Ballon d'Or. Saya kira, jalur mendapatkan trofi tersebut bersama Barcelona jauh lebih pendek ketimbang saat memperkuat Bayern Muenchen,'' ujar Lewandowski dalam wawancara dengan Marca, Selasa (20/9/2022).

Datang ke Stadion Camp Nou pada awal musim ini, Lewandowski pun tidak butuh waktu lama untuk bisa segera menunjukkan kemampuannya dalam mencetak gol. Striker utama timnas Polandia itu sudah mengemas 11 gol dan dua assist dari delapan penampilan di semua ajang pada awal musim ini.

Musim lalu, Lewandowski saat mampu mengakhiri musim 50 gol dari 46 partai di semua ajang. Kendati begitu, Lewandowski bukan tanpa pesaing berat dalam perebutan gelar Ballon d'Or pada tahun ini.

Penyerang Real Madrid, Karim Benzema, dinilai memiliki peluang yang cukup besar untuk bisa menyabet gelar Ballon d'Or tahun ini usai keberhasilan membawa Los Blancos meraih titel Liga Champions dan La Liga Spanyol pada musim lalu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement