Rabu 05 Oct 2022 03:52 WIB

Livescore Liga Champions: Bekuk Rangers, Liverpool Pertahankan Posisi Kedua Grup A

Liverpool mengalahkan Rangers 2-0 dalam lanjutan Liga Champions di Anfield.

Penyerang Liverpool Mohamed Salah merayakan golnya ke gawang Rangers dengan bersujud syukur. Liverpool mengalahkan Rangers dalam pertandingan Grup A Liga Champions di Anfield, Rabu (5/10/2022) dini hari WIB.
Foto: AP Photo/Rui Vieira
Penyerang Liverpool Mohamed Salah merayakan golnya ke gawang Rangers dengan bersujud syukur. Liverpool mengalahkan Rangers dalam pertandingan Grup A Liga Champions di Anfield, Rabu (5/10/2022) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Liverpool berhasil mengamankan poin penting saat menjamu Rangers dalam laga ketiga Grup A Liga Champions di Anfield, Rabu (5/10/2022) dini hari WIB. The Reds mengalahkan Rangers 2-0 lewat gol tendangan bebas Trent Alexander-Arnold dan penalti Mohamed Salah.

Tim asuhan Jurgen Klopp sebenarnya punya peluang untuk mencetak gol lebih banyak. Namun buruknya operan terakhir, lemahnya penyelesaian, hingga cemerlangnya kiper Rangers Allan McGregor menjadi penyebabnya.  

Baca Juga

Hasil ini menempatkan Liverpool di posisi kedua klasemen Grup A dengan nilai enam. The Reds tertinggal tiga angka dari Napoli yang secara sensasional mempermalukan Ajax di Amsterdam dengan skor 6-1. Ajax menempati posisi ketiga dengan nilai tiga, sementara Rangers di dasar klasemen tanpa nilai. 

Liverpool yang mendominasi laga sejak awal menciptakan momen-momen berbahaya, meski tak sampai menciptakan peluang emas. Hingga pada menit ketujuh Darwin Nunez dijegal di depan kotak penalti Rangers dan wasit Clement Turpin dari Prancis memberikan hukuman tendangan bebas.

Bola dihadapi oleh Alexander Arnold, Mohamed Salah, dan Jordan Henderson. Setelah berdiskusi, tinggal Salah dan Alexander Arnold yang berdiri di dekat si kulit bundar. Ternyata nama terakhir menjadi eksekutor. 

Bek timnas Inggris ini melepaskan tendangan yang membuat bola melengkung mengarah ke pojok kiri atas gawang. Kiper veteran McGregor tak kuasa menahan bola meskipun sudah melompat dan menjangkaunya. Gol ini dirayakan Alexander Arnold dengan berlari ke sudut lapangan.  

Ini menjadi satu-satunya gol tercipta pada babak babak pertama meskipun Liverpool kemudian mendapatkan sejumlah peluang emas. Dari Nunez, Luis Diaz, hingga Virgil van Dijk punya kesempatan menambah keunggulan, tapi McGregor tampil perkasa menjaga gawangnya tak kebobolan lebih banyak hingga turun minum.

The Reds memulai dengan intensitas serupa pada babak kedua. Hasilnya Luis Diaz diganjal oleh bek Rangers Leon King di kotak terlarang. Wasit Turpin tak ragu menunjuk titik putih. Bola dihadapi Salah. Ia menendang bola ke arah tengah setelah McGregor lebih dulu menebak dengan melompat ke arah kirinya atau kanan gawang. Gol pada menit ke-53 ini menjadikan skor berubah menjadi 2-0.

Setelahnya masih peragaan dominasi Liverpool yang tak maksimal. Beberapa kesempatan terbuang percuma karena operan akhir lemah atau terjebak offside. 

Pelatih Rangers Giovanni van Bronckhorst mengganti dua pemain pada menit ke-66 dan satu lagi delapan menit berselang. Klopp juga melakukan hal serupa saat memainkan Roberti Firmino dan Fabinho, menggantikan Diogo Jota serta Henderson pada menit ke-70. Menit ke-80, giliran Nunez dan Thiago ditarik, digantikan oleh James Milner dan Harvey Elliot. 

Rangers akhirnya mendapatkan peluang pertamanya yang berbahaya, Matondo menggiring bola ke kiri dan masuk ke kotak penalti. Ia kemudian mengirimkan bola ke depan gawang melewati kiper Alisson. Sakala bersiap untuk menjemput bola, tapi Konstantinos Tsimikas secara sensasional menyapu si kulit bundar. Padahal bola sudah sangat dekat di mulut gawang dan berpotensi menciptakan gol bunuh diri. Sapuan bola ini memastikan keunggulan dua gol Liverpool terjaga hingga laga berakhir.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement