Selasa 25 Oct 2022 17:47 WIB

Xavi Minta Dembele Tampil Gacor Secara Konsisten

Kini tugas Xavi adalah meminta pasukannya fokus pada pertandingan krusial

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Muhammad Akbar
 Pelatih kepala Barcelona Xavi Hernandez memberi isyarat jelang pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara Mallorca dan Barcelona di stadion Son Moix di Palma de Mallorca, Spanyol, Sabtu, 1 Oktober 2022.
Foto: AP/Francisco Ubilla
Pelatih kepala Barcelona Xavi Hernandez memberi isyarat jelang pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara Mallorca dan Barcelona di stadion Son Moix di Palma de Mallorca, Spanyol, Sabtu, 1 Oktober 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Pelatih Barcelona Xavi Hernandez memuji penampilan impresif Ousmane Dembele usai membawa Los Azulgrana menang besar 4-0 atas Athletic Bilbao pada lanjutan La Liga Spanyol 2022/2023 di Estadio Camp Nou.

"Dembele menjalani pertandingan hebat. Untuk pemain sayap, mereka bisa bermain bagus atau buruk," kata Xavi menjelaskan dikutip Sportsmole, Selasa (25/10).

Dembel mencetak satu gol dalam kemenangan timnya. Ia bermain sejak menit awal dan menjadi pelayan bagi terciptanya gol Sergi Roberto, Lewandowski dan Ferran Torres.

Selain itu Dembele juga terus membawa Barca menempel ketat posisi Real Madrid di papan klasemen Liga Spanyol.

Purna laga Xavi mengatakan pemain 25 tahun tersebut memiliki pertandingan yang hebat dan ia berharap kepada pemain asal Prancis untuk bisa mempertahankan form terbaiknya secara konsisten.

"Kami ingin Dembele bermain di level ini. Itu sebabnya saya ingin dia bertahan dan mengapa saya memberinya kepercayaan diri yang besar," sambung Xavi.

Dembele kini telah menyumbangkan empat gol dan tujuh assist dalam 15 penampilan untuk tim Catalan musim ini, termasuk tiga gol dan lima assist di La Liga.

Di sisi lain, Xavi juga memuji Alejandro Balde atas penampilannya melawan Athletic Bilbao, dengan sang pemain tampil penuh selama 90 menit.

Barca saat ini mengumpulkan 28 poin dari 11 pertandingan liga dan duduk di posisi kedua, tiga angka di belakang pemimpin Real Madrid.

Kini tugas Xavi adalah meminta pasukannya fokus pada pertandingan krusial melawan Bayern Muenchen pada lanjutan matchday kelima Grup C Liga Champions 2022/2023.

Kemenangan menjadi harga mati bagi Los Cules dalam menjalani dua partai tersisa fase grup untuk bisa memastikan tiket lolos ke babak 16 besar Liga Champions.

Untuk sementara Sergio Busquets dan kawan-kawan tertahan di peringkat ketiga dengan koleksi nilai empat dari sekali menang, satu imbang dan dua kekalahan. Mereka tertinggal tiga poin dari Inter Milan di kursi kedua.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement