REPUBLIKA.CO.ID, EINDHOVEN -- Babak pertama matchday kelima Grup A Liga Europa antara PSV Eindhoven vs Arsenal baru saja berakhir. Sementara duel di Stadion Philips, Eindhoven, Jumat (28/10) dini hari WIB, masih imbang 0-0.
Aksi saling menyerang diperagakan kedua tim sejak menit pertama. Kubu tamu lebih dominan dalam penguasaan bola. Namun, sampai setengah jam berlalu, angka di papan skor belum berubah.
Memasuki 15 menit menjelang turun minum, intensitas pertandingan meningkat. Arsenal sempat mengancam lewat upaya Martin Odegaard pada menit ke-34. Sepakan eks Real Madrid mengenai tubuh salah satu pemain bertahan lawan.
Beberapa kali serangan balik PSV langsung meneror lini belakang the Gunners. Kiper Meriam London, Aaron Ramsdale, sigap mengamankan areanya. Ia nampak tenang di bawah mistar gawang.
Wakil Inggris ini memiliki peluang terbaik pada menit ke-39. Gabriel Martinelli yang berada di kotak penalti tuan rumah, mendapat umpan matang dari rekannya. Sayang, bola hasil tembakannya, melambung dari sasaran.
Skuat Boeren menebar ancaman pada menit ke-42. Aksi individu memukau diperagakan Xavi Simons. Setelah melewati beberapa jugador kubu tamu, ia lantas memperdaya Ramsdale dari dekat.
Sayang, gol Simons tidak disahkan. Setelah berkoordinasi dengan petugas VAR, wasit menganulirnya. Eks penggawa Paris Saint Germain itu dinilai berada dalam posisi offside saat menerima umpan dari rekannya.
Dua menit kemudian, Arsenal memiliki kans lewat lesakkan Odegaard. Kiper PSV, Walter Benitez menepis upaya mantan gelandang serang Real Madrid ini. Alhasil, sampai turun minum, kedua tim masih bermain imbang tanpa gol.
Advertisement