Rabu 02 Nov 2022 18:28 WIB

Dikalahkan Ajax di Laga Terakhir Grup A Liga Champions, Rangers Nol Poin

Rangers hanya mencetak 2 gol dan kebobolan 22 gol dari 6 laga yang dimainkan.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Rangers, Giovanni van Bronckhorst.
Foto: AP/Scott Heppell
Pelatih Rangers, Giovanni van Bronckhorst.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebuah catatan sejarah yang buruk diderita Rangers. Tim asal Skotlandia itu dikalahkan Ajax 1-3 dalam laga pamungkas fase grup Liga Champions, Rabu (2/11/2022). Hasil ini membuatnya terdampar di posisi buncit Grup A dengan nol poin.

Dilansir Sportsmole, Rabu (2/11/2022), selisih gol Rangers pun minus 20 gol, setelah hanya mencetak dua gol dan kebobolan 22 gol dari enam laga yang dimainkan.

Baca Juga

Tim asuhan Giovanni van Bronckhorst harus menang dengan setidaknya lima gol untuk mengungguli pasukan Alfred Schreuder ke posisi ketiga.  Tetapi serangan dari Steven Berghuis, Muhammad Kudus, dan Francisco Conceicao mengakhiri harapan tipis dari kisah sukses yang luar biasa. Hasil ini membuat Ajax finis di posisi tiga dengan nilai enam dan harus turun bermain di Liga Europa.

Dua tim yang lolos adalah Napoli dan Liverpool. Meski kalah 0-2 dari Liverpool pada laga semalam, Napoli tetap keluar sebagai juara Grup A karena dalam laga sebelumnya Napoli menang 4-1.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement