Selasa 08 Nov 2022 06:54 WIB

Liverpool vs Real Madrid, Klopp: Istimewa untuk Dinantikan

Klopp selama ini selalu kesulitan menghadapi Real Madrid.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Fabinho dari Liverpool tampak kecewa usai final Liga Champions UEFA antara Liverpool FC dan Real Madrid di Stade de France di Saint-Denis, dekat Paris, Prancis, 28 Mei 2022.
Foto: EPA-EFE/RONALD WITTEK
Fabinho dari Liverpool tampak kecewa usai final Liga Champions UEFA antara Liverpool FC dan Real Madrid di Stade de France di Saint-Denis, dekat Paris, Prancis, 28 Mei 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Undian babak 16 besar Liga Champions musim ini, telah berlangsung. Salah satu partai mempertemukan Liverpool vs Real Madrid.

Sebuah bigmatch tentunya. Dalam beberapa tahun terakhir, kedua tim tampil di dua final. Pelatih the Reds, Juergen Klopp menantikan pertarungan kelas atas tersebut.

Baca Juga

Ia merasa sudah sepatutnya mereka bersemangat. Mereka sering bertemu di partai puncak. Namun, menurutnya, kedua tim tidak banyak berhadapan dalam pertandingan dua leg. 

"Rekor Real di Eropa adalah yang terbaik. Kami tahu itu. Tapi juga tahu, kami tidak terlalu buruk. Selain itu, kami tahu, kami memiliki Anfield, dan semua orang paham apa artinya ini," kata Klopp, dikutip dari laman resmi klubnya, Selasa (8/11/2022).

Pada intinya, ia merasa hasil undian ini sangat bagus. Menarik di level sepak bola. Dua raksasa benua biru adu taji di lapangan.

Pertandingan masih beberapa bulan lagi. Ia enggan terfokus pada laga akbar tersebut. Ada banyak partai dan agenda penting lainnya, yang harus diselesaikan terlebih dahulu.

"Kami akan fokus pada setiap pertandingan yang akan datang, tetapi ya, undian ini memberi kami sesuatu yang istimewa untuk dinantikan," ujar Klopp.

Liverpool memiliki hutang yang belum jua bisa dilunasi jika bertemu Real Madrid. Dalam dua final terakhir yang mempertemukan kedua tim, the Reds selalu kalah. Itu terjadi pada 2018 dan 2022.

Secara individu, Klopp juga seperti dilanda penasaran. Selama melatih merseyside merah, ia sudah meraih segalanya. Timnya mampu berjaya atas sederet raksasa seperti Barcelona, Bayern Muenchen, AC Milan, Manchester City, serta Inter Milan.

Namun ketika berhadapan dengan Madrid, ia kesulitan. Menarik dinantikan bagaimana jalannya laga kedua tim pada edisi terkini nantinya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement