Selasa 15 Nov 2022 17:24 WIB

Selama Jeda Piala Dunia, Arsenal Berlatih di Dubai

Mikel Arteta antusias menyambut momen tersebut

Rep: Frederikus Bata/ Red: Muhammad Akbar
 Manajer Arsenal Mikel Arteta memberikan tepuk tangan kepada para pendukung di akhir pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Crystal Palace dan Arsenal di stadion Selhurst Park di London,  Sabtu (6/8/2022) dini hari WIB.
Foto: AP/Ian Walton
Manajer Arsenal Mikel Arteta memberikan tepuk tangan kepada para pendukung di akhir pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Crystal Palace dan Arsenal di stadion Selhurst Park di London, Sabtu (6/8/2022) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Arsenal akan tetap menjalani pelatihan selama jeda Piala Dunia 2022. The Gunners memilih Dubai sebagai tempat berlatih dalam tiga pekan.

Pelatih Meriam London, Mikel Arteta antusias menyambut momen tersebut. Ia dan pasukannya bakal menikmati cuaca yang lebih hangat dari biasanya. 
 
"Ini akan menjadi perubahan lingkungan yang menyenangkan, dan peluang besar bagi kami, bekerja keras, bersiap untuk paruh kedua musim ini," kata Arteta, dikutip dari laman resmi klubnya, Selasa (15/11).
 
Ia menerangkan, di Dubai nanti, mereka beraktivitas menggunakan fasilitas latihan kelas satu. Mereka butuh persiapan yang baik secara fisik dan mental. Lokasinya juga dekat dengan Qatar.
 
Sehingga bagi para pemain Arsenal yang tampil di Piala Dunia, dan berproses kembali ke klubnya, tidak perlu melakukan perjalanan jauh. Selama di negara Timur Tengah itu, the Gunners bakal menjalani dua partai uji coba bertajuk Piala Super Dubai.
 
Martin Odegaard dan rekan-rekan berhadapan dengan Olympique Lyon pada Kamis (8/12) malam, waktu setempat. Lima hari berselang wakil Inggris ini meladeni ketangguhan AC Milan.
 
"Itu dua klub besar. Ujian yang bagus untuk melihat di mana kami berada," ujar Arteta.
 
Apa yang terjadi mirip situasi di pra musim. Ada tiga fase berbeda, dilalui para penggawa Arsenal. Pertama untuk pemain-pemain yang berada di kamp pelatihan sejak awal.
 
Berikutnya, untuk mereka yang baru bergabung di tengah. Berlanjut ke jugador tertentu di akhir. Perlu ada pengaturan yang menyeimbangkan semuanya.
 
"Setiap pemain dan setiap jadwal berbeda. Kami harus menilai siapa sosok itu, berapa banyak pertandingan yang telah dia mainkan, berapa hari libur yang mereka miliki dalam beberapa bulan terakhir. Tentu saja, ada perencanaan untuk masing-masing pemain," ujar Arteta.
 
Arsenal menikmati kampanye fantastis pada paruh pertama musim ini. Skuat Meriam London berada di singgasana klasemen sementara Liga Primer Inggris.

 

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Brighton Brighton 13 6 5 2 22 5 23
3 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
4 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
5 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement