Senin 09 Jan 2023 11:04 WIB

5 Fakta Unik Liga Barunya Ronaldo

Total pemain asing di Liga Pro Saudi mencapai 128 pemain dari 48 negara.

 Seorang wanita Saudi memegang bendera dengan kaos Cristiano Ronaldo, anggota baru klub sepak bola Al Nassr, saat menghadiri pertandingan timnya melawan Al Tai di Liga Saudi di Marsool Park di Riyadh, Arab Saudi, Jumat (6/1/2023).
Foto: AP/Amr Nabil
Seorang wanita Saudi memegang bendera dengan kaos Cristiano Ronaldo, anggota baru klub sepak bola Al Nassr, saat menghadiri pertandingan timnya melawan Al Tai di Liga Saudi di Marsool Park di Riyadh, Arab Saudi, Jumat (6/1/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Cristiano Ronaldo akan segera tampil memperkuat Al Nassr di kancah Liga Pro Saudi. Lalu, seberapa kompetitif liga barunya Ronaldo tersebut? Berikut sejumlah fakta uniknya.

● Liga Pro Saudi adalah salah satu yang paling kompetitif di kawasan ini dan mungkin juga di seluruh Asia. Terbukti Al Hilal, klub paling sukses di Saudi, saat ini memegang status sebagai juara bertahan Liga Champions Asia. Al Hilal pun tercatat sebagai tim yang paling banyak menjuarai Liga Champions Asia dengan empat gelar. 

BACA: Saudi disebut siap longgarkan hukum zina demi mengakomodasi Cristiano Ronaldo?

● Liga yang terdiri atas 16 peserta ini termasuk liga yang paling ketat tingkat persaingannya. Dalam 10 tahun terakhir, juara Liga Pro Saudi diraih oleh lima tim yang berbeda-beda. Yakni Al Hilal, Al Nassr, Al Fateh, Al Shabab, dan Al Ahli. 

● Bintang internasional banyak berdatangan. Setiap tim Liga Pro Saudi diperbolehkan memboyong maksimal delapan pemain internasional. Sehingga, total pemain asing tahun ini mencapai 128 dari 48 negara berbeda di seluruh dunia.

BACA: Kekasih Ronaldo, Georgina Rodriguez dalam balutan busana abaya 

● Pelatih terkenal ikut berdatangan. Liga Pro Saudi juga menarik sejumlah pelatih terkenal. Mantan pelatih Porto dan Wolves, Nuno Espirito Santo, ditunjuk sebagai pelatih Al-Ittihad. Rudi Garcia, mantan pelatih Roma, Marseille dan Lyon, kini mengambil alih Al-Nassr. Ramon Diaz, mantan pelatih River Plate, adalah manajer Al Hilal.

● Apakah Al Nassr merupakan tim tersukses di Liga Pro Saudi? Bukan. Tim terbesar dan tersukses di Arab Saudi adalah Al Hilal. Klub yang berbasis di ibu kota Riyadh ini telah memenangkan 18 gelar liga dan finis sebagai runner up dalam 15 kesempatan. 

Al-Nassr (juga berbasis di Riyadh) dan Al-Ittihad (berbasis di Jeddah) adalah dua tim yang bersaing ketat untuk menyaingi Al Hilal. Al-Nassr telah memenangkan sembilan gelar liga, terakhir kali menjuarainya pada 2018-2019. Sementara gelar terakhir Al Ittihad, yakni gelar kedelapan secara keseluruhan, datang pada 2008-2009. 

sumber : ESPN
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement