Selasa 24 Jan 2023 23:55 WIB

Erik ten Hag Yakin Manchester United akan Akhiri Puasa Gelar

MU terakhir kali meraih trofi pada 2017 di bawah pelatih Jose Mourinho.

Pelatih kepala Manchester United Erik ten Hag bu (11/1/2023) dini hari WIB.
Foto: AP / Dave Thompson
Pelatih kepala Manchester United Erik ten Hag bu (11/1/2023) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Erik ten Hag yakin bahwa Manchester United akan mengakhiri puasa gelar sejak 2017 saat timnya bersiap untuk pertandinganleg pertama semifinal Piala Liga Inggris melawan Nottingham Forest.

Terakhir kali MU meraih trofi pada 2017 ketika mereka memenangkan Liga Europa dan Piala Liga Inggris saat masih dilatih Jose Mourinho.

"Ini tentang memenangkan trofi," kata Ten Hag menjelang pertandingan melawan Forest pada Kamis, yang dikutip the athletic pada Selasa (24/1/2023). "Kami memiliki kesempatan bagus (memenangkan trofi), tetapi kita harus menjalaninya laga demi laga."

"Sekarang kami melawan Forest di dua leg, kami sekarang fokus ke leg pertama. Kami tidak memikirkan pertandingan lainnya karena itu akan mengganggu," kata pelatih asal Belanda tersebut.

Performa MU mulai membaik di bawah Ten Hag, mereka menjadi tim Inggris satu-satunya yang masih bersaing di empat kompetisi yaitu Liga Premier Inggris, Piala Liga, FA Cup and Liga Europa.

Ten Hag mengatakan MU harus bangkit setelah menelan kekalahan 2-3 di Liga Premier Inggris lawan Arsenal. Timnya kini fokus melawan Nottingham Forest.

Ten Hag juga mengumumkan bahwa dia masih belum bisa memainkan Diogo Dalot, Jadon Sancho dan Anthony Martial dalam pertandingan melawan Nottingham. Sedangkan Casemiro bisa diturunkan setelah selesai menjalani skorsing satu laga.

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 9 2 1 21 15 29
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement