Jumat 27 Jan 2023 00:09 WIB

Bigmatch City Vs Arsenal di Piala FA, Momen Guardiola Tunjukkan Kelasnya pada Arteta

Man City akan menjamu Arsenal di Stadion Etihad, Sabtu (28/1/2023) dini hari WIB.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Laga Manchester City vs Arsenal, pertemuan dua sahabat lama Mikel Arteta (kiri) dan Pep Guardiola.
Foto: DOK REPUBLIKA
Laga Manchester City vs Arsenal, pertemuan dua sahabat lama Mikel Arteta (kiri) dan Pep Guardiola.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Satu bigmatch berlangsung pada akhir pekan ini di Inggris. Manchester City bertemu Arsenal pada putaran keempat Piala FA musim 2022/22023. City bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Etihad, Sabtu (28/1/2023) dini hari WIB.

Menjelang laga, mantan pemain Man City Paul Dickov bersuara. Menurutnya, ini momen yang tepat bagi pelatih the Citizens, Pep Guardiola untuk menunjukkan kelasnya kepada arsitek kubu tamu, Mikel Arteta. Kendati laga tersebut tidak terjadi pada ajang Liga Primer, kedua tim sedang bersaing menjadi jawara liga domestik di Inggris.

Baca Juga

"Pep dan para pemain ingin memenangkan Piala FA. Mereka ingin melakukan perjalanan ke Wembley dan meraih lebih banyak trofi. Orang-orang mengatakan ini hanya pertandingan piala, tapi ini penting," kata Dickov, dikutip dari Manchester Evening News, Kamis (26/1/2023).

Laga melawan pesaing berkelas selalu spesial, terlepas apa pun ajangnya. Saat ini, the Gunners sedang menjalani musim positif. Namun City masih konsisten bersaing di papan atas.

"Anda ingin pergi ke sana melawan rival besar, melawan tim terbaik dan menunjukkan kepada mereka bahwa Anda lebih baik dari mereka," ujar Dickov.

Ia merasa Pep fokus mempersiapkan timnya dengan baik. Beruntung tuan rumah mempunyai skuat yang dalam. Siapa pun yang turun, bukan pemain sembarangan.

Man City memiliki modal mentereng jelang partai ini. Sebelumnya, mereka berjaya di Liga Primer saat bertemu Wolverhampton Wanderers. The Citizens unggul 3-0 atas Wolves di Etihad.

"Anda lihat di bangku cadangan kami (saat melawan Wolves). Itu merupakan tim top," tutur Dickov.

Di pentas Piala FA, putaran keempat merupakan tahap terakhir bakal terjadi pertandingan ulang, jika duel berkesudahan imbang selama 90 menit. Andai laga di Etihad, berakhir sama kuat, partai berikutnya dimainkan di markas Arsenal pada awal bulan depan.

 

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Brighton Brighton 13 6 5 2 22 5 23
3 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
4 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
5 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement