Ahad 19 Feb 2023 09:58 WIB

Mantan Winger Chelsea Jadi Korban Gempa Bumi Turki

Atsu ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di bawah reruntuhan bangunan.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Mantan winger Chelsea, Christian Atsu, ditemukan telah meninggal dunia di bawah reruntuhan bangunan di wilayah Hatay. Pemain yang saat ini membela klub asal Turki, Hatayspor, dipastikan menjadi salah satu korban gempa bumi berkekuatan magnitudo 7,8 yang mengguncang kawasan Turki Selatan pada Senin (6/2/2023) waktu setempat.
Foto: EPA/SHAWN THEW
Mantan winger Chelsea, Christian Atsu, ditemukan telah meninggal dunia di bawah reruntuhan bangunan di wilayah Hatay. Pemain yang saat ini membela klub asal Turki, Hatayspor, dipastikan menjadi salah satu korban gempa bumi berkekuatan magnitudo 7,8 yang mengguncang kawasan Turki Selatan pada Senin (6/2/2023) waktu setempat.

REPUBLIKA.CO.ID, HATAY -- Mantan winger Chelsea, Christian Atsu, ditemukan telah meninggal dunia di bawah reruntuhan bangunan di wilayah Hatay. Pemain yang saat ini membela klub asal Turki, Hatayspor, dipastikan menjadi salah satu korban gempa bumi berkekuatan magnitudo 7,8 yang mengguncang kawasan Turki Selatan pada Senin (6/2/2023) waktu setempat.

Kota Hatay yang berada di kawasan Turki Selatan menjadi salah satu kota yang terdampak paling parah dari gempa bumi tersebut. Sempat memperkuat Al Raed, pemain asal Ghana itu diketahui mulai bergabung bersama klub asal Hatay, Hatayspor, pada awal musim ini.

Baca Juga

Sebelumnya, berbagai versi soal keberadaan Atsu sempat mengemuka. Berdasarkan pernyataan Hatayspor dan Federasi Sepak Bola Ghana, eks pemain Newcastle United itu ditemukan dalam keadaan selamat setelah sempat dinyatakan hilang. Atsu pun dilaporkan telah menjalani perawatan medis di rumah sakit.

Namun, berdasarkan laporan di sejumlah media asal Turki, Postal, pemain berusia 31 tahun itu masih belum berhasil ditemukan. Selain Atsu, tim Search and Rescue masih melakukan upaya pencarian dan penyelamatan Direktur Olahraga Hatayspor, Taner Savut.

Kini, Atsu dipastikan telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di bawah reruntuhan bangunan. ''Jenazah Atsu sudah ditemukan di bawah puing reruntuhan bangunan. Saat ini, semua benda-benda milik Atsu tengah dievakuasi, termasuk dengan ponsel miliknya,'' kata agen Atsu, Murat Uzunmehmet, seperti dilansir Reuters, Sabtu (18/2/2023).

Tidak hanya Uzunmehmet, Nana Sechere selaku agen kedua Atsu juga telah mengonfirmasi kondisi terakhir kliennya tersebut. Dalam sebuah unggahan di media sosial, Nana mengungkapkan, jenazah Atsu sudah berhasil dievakuasi pada Sabtu (18/2/2023) pagi waktu setempat.

''Dengan berat hari, saya umumkan jenaza Atsu sudah ditemukan pada pagi ini. Saya meminta, semua pihak untuk menghormati privasi keluarga dalam masa-masa sulit ini,'' tulis Nana di akun media sosialnya.

Sementara Hatayspor juga telah mengeluarkan pernyataan resmi terkait penemuan jenazah Atsu tersebut. Rencananya, jenazah Atsu akan langsung diterbangkan ke Ghana. Atsu akan dimakamkan di tanah kelahirannya di Ghana.

''Kami tidak akan melupakanmu, Atsu. Semoga damai selalu menyertaimu, orang yang baik. Tidak ada kata yang bisa menggambarkan kesedihan kami. Beristirahat dengan tenang Atsu,'' tulis pernyataan resmi Hatayspor.

Atsu tercatat mengawali kiprah bersama Chelsea pada September 2013 silam, tepatnya saat diboyong dari Porto dengan nilai transfer dikabarkan mencapai 3,5 juta poundsterling. Namun, belum sempat mengenakan seragam the Blues, Atsu langsung dipinjamkan ke salah satu kontestan Liga Belanda, Vitesse Arnheim.

Atsu memang lebih banyak melakoni masa peminjaman selama menjadi penggawa Chelsea. Terakhir, Atsu dipinjamkan ke Newcastle United pada sepanjang musim 2016/2017. Tampil apik pada masa peminjaman tersebut, Atsu akhirnya direkrut secara permanen pada musim berikutnya.

Selama lima musim, termasuk kala melakoni masa peminjaman, Atsu membela the Magpies. Selama periode tersebut, Atsu tercatat tampil di 121 laga di semua ajang dan menyumbangkan delapan gol.

Musim ini merupakan musim debut Atsu bersama Hatayspor. Atsu didatangkan dari klub asal Arab Saudi, Al Raed, pada September 2022. Pada musim ini, eks winger Porto itu telah tampil di empat partai dan menyumbang satu gol di semua ajang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement