Ahad 19 Feb 2023 11:58 WIB

Taklukkan Osasuna, Ancelotti Sebut Real Madrid Punya Modal Apik Menuju Markas Liverpool

Sinyal bahaya bagi para rival, perlahan tapi pasti Real Madrid bangkit di La Liga.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti.
Foto: AP Photo/Manu Fernandez
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti.

REPUBLIKA.CO.ID, PAMPLONA -- Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, puas. Timnya meraih hasil positif di markas Osasuna pada journada ke-22 La Liga Spanyol musim 2022/2023.

Madrid menang 2-0 atas Los Rojillos di Estadio El Sadar, Pamplona, Ahad (19/2/2023) dini hari WIB. Menurut Ancelotti, pertandingan benar-benar berjalan berimbang. Kedua kubu menampilkan aksi saling serang.

Baca Juga

Hasil demikian membuat si putih tetap tertahan di tangga kedua klasemen sementara La Liga. Lepaskan ketegangan di ranah domestik. Saatnya El Real menatap Eropa.

"Kami melakukannya dengan baik. Kami menghadapi pertandingan di Anfield dalam kondisi yang bagus," kata Ancelotti, dikutip dari laman resmi klubnya.

Berikutnya, Madrid bertemu tuan rumah Liverpool pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Sebuah bigmatch tentu saja. Duel tersebut berlangsung di Stadion Anfield, markas the Reds, Rabu (22/2/2023) dini hari WIB.

Los Blancos dalam tren positif. Sebuah modal berharga jelang lawatan ke Inggris. Sebelumnya, klub raksasa Spanyol itu menjadi juara dunia di Maroko.

Kini perlahan tapi pasti Madrid bangkit di La Liga. Sinyal bahaya untuk para rival. Teranyar, si putih trengginas di El Sadar.

"Kami semua senang dengan apa yang ditunjukkan tim. Kami paham ini sulit, dan kami tahu bagaimana menderita bersama," ujar gelandang Real Madrid, Federico Valverde.

Valverde merupakan pencetak gol pertama Madrid ke gawang Osasuna. Ia merasa mengalami peningkatan dalam konteks naluri membobol gawang lawan. Itu tidak terlepas dari peran Ancelotti.

Kini Valverde bukan gelandang statis yang hanya piawai mengoper bola. Ia bisa juga mencatatkan nama di papan skor. "Saya harus menemukan ruang dan memanfaatkannya. Itu yang diminta pelatih dari saya," ujar pesepak bola berkebangsaan Uruguay ini menjelaskan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement