Jumat 24 Feb 2023 14:45 WIB

Van Persie Klaim Ten Hag dan MU Takut Bertemu dengan Klub Ini di 16 Besar Liga Europa

MU bisa saja menghadapi Juventus, Roma, hingga Arsenal.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pelatih kepala Manchester United Erik ten Hag merayakan berakhirnya pertandingan sepak bola leg kedua playoff Liga Europa antara Manchester United dan Barcelona di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Jumat (24/2/2023) dini hari WIB
Foto: AP Photo/Dave Thompson
Pelatih kepala Manchester United Erik ten Hag merayakan berakhirnya pertandingan sepak bola leg kedua playoff Liga Europa antara Manchester United dan Barcelona di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Jumat (24/2/2023) dini hari WIB

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Mantan penyerang Manchester United (MU) Robin van Persie mengeluarkan penyertaan apabila MU tidak ingin menghadapi tim asal Belanda di babak 16 besar Liga Europa 2022/2023.

MU baru saja menyingkirkan Barcelona 2-1 di leg kedua babak play-off 16 besar dengan agregat akhir 4-3 untuk kemenangan pasukan Erik ten Hag.

Baca Juga

Kini Bruno Fernandes dan kawan-kawan bersemangat untuk menyaksikan hasil undian berikutnya kompetisi Liga Europa 2022/2023 dengan Van Persie tidak sepenuhnya yakin apabila Ten Hag bersedia menghadapi siapapun lawan mereka.

"Saya pikir Erik Ten Hag ingin bermain melawan tim mana pun terkecuali satu. Siapa itu? Feyenoord!," kata Van Persie menegaskan dilansir Metro, Jumat (24/2/2023).

Mendengar kelakar yang disampaikan Van Persie, Ten Hag langsung menjawab dirinya bisa mendapatkan semua informasi untuk bisa mengalahkan Feyenoord.

"Saya mendekatinya dan saya pikir bisa mendapatkan informasi untuk mengalahkan mereka," jawab Ten Hag sambil tertawa.

Praktis Van Persie ditanya andai pertemuan kedua tim benar-benar terjadi dengan pelatih berusia 39 tahun cukup kesulitan untuk memberikan pernyataan tegas.

"Sulit, Feyenoord adalah tim masa kecil saya dan saat ini saya bekerja di sini. Hmm... Tapi, MU telah memenangkan begitu banyak hal selama bertahun-tahun, jadi biarkan Feyenoord yang memenangkan ini," kata Van Persie.

Sebagaimana diketahui Van Persie telah melatih Feyenoord sejak resmi pensiun dari dunia sepak bola 2019 silam.

Adapun Manchester United dapat menghadapi salah satu tim unggulan yang memenangkan grup Liga Europa di babak berikutnya kecuali Arsenal, karena mereka berasal dari asosiasi Liga Primer Inggris.

Itu berarti Feyenoord, Real Betis, Fenerbahce, Ferencvaros, Freiburg, Union Saint-Gilloise dan lawan grup sebelumnya Real Sociedad semuanya berpeluang berjumpa dengan Manchester United.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement