Kamis 23 Mar 2023 13:41 WIB

Hanya 5 Pemain Italia di Final Euro 2020 yang diprediksi Jadi Starter Kontra Inggris

Pelatih Italia Roberto Mancini tak bisa menurunkan komposisi terbaiknya.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini.
Foto: AP/Martin Meissner
Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini.

REPUBLIKA.CO.ID, NAPLES -- Beberapa jam lagi, sebuah bigmatch berlangsung di Benua Biru. Italia bertemu Inggris pada laga perdana Kualifikasi Piala Eropa (Euro) 2024 di Grup C.

Partai tersebut berlangsung Stadion Diego Armando Maradona, Naples, Jumat (23/3/2023) dini hari WIB. Sorotan lebih tertuju ke skuad tuan rumah. Pelatih Gli Azzurri, Roberto Mancini, tak bisa menurunkan komposisi terbaiknya.

Baca Juga

Di area penjaga gawang, andalan Cremonese, Marco Carnesecchi dipanggil timnas. Portiere 22 tahun itu menggantikan Ivan Provedel dari Lazio. Provedel terserang flu menjeland Derby della Capitale melawan AS Roma, beberapa hari lalu.

Gianluigi Donnarumma masih menjadi pilihan utama. Kemudian kapten Leonardo Bonucci dicoret. Ada masalah di kakinya saat memulai latihan dengan rekan-rekannya pada awal pekan ini.

Federico Chiesa juga kembali ke Turin lebih awal dari yang diharapkan. Sampai saat ini belum ada pengganti winger Juventus itu. Mancini harus memutar otak memanfaatkan amunisi tersisa.

Penggawa Inter Milan, Federico Di Marco, juga meninggalkan skuad pada awal pekan ini. Sebagai gantinya, Mancio memanggil bek sayap West Ham United, Emerson Palmieri.

"Hanya lima orang tersisa dari tim yang bermain melawan Inggris di Final Piala Eropa 2020, yang diperkirakan akan menjadi starter di Naples," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Kamis (23/3/2023).

Siapa saja mereka? Donarumma diprediksi akan turun sejak awal di bawah mistar gawang. Kemudian Giovanni di Lorenzo di posisi bek sayap, lalu Jorginho, Marco Verratti, serta Nicolo Barella di lini tengah.

Di area penyerangan, Gianluca Scamacca bisa saja berada di starting XI. Namun belakangan, Wilfried Gnonto mencuri perhatian publik. Gnonto diharapkan bisa dilibatkan pada tahap tertentu.

Mancini juga memanggil Mateo Retegui dan Simone Pafundi. Nama pertama pertama kelahiran Argentina. Keduanya diprediksi berada di bangku cadangan.

Berikutnya Italia akan menghadapi Malta. Pertandingan yang relatif mudah meski tetap penting karena memperebutkan tiga poin. Itu kesempatan bagi sang arsitek tim untuk merotasi skuadnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement