Kamis 20 Apr 2023 22:14 WIB

Manchester City Berencana Ubah Klausul Pelepasan Erling Haaland

Man City akan memberikan tawaran pembaruan kontrak jangka panjang pada Haaland.

Striker Manchester City, Erling Haaland.
Foto: EPA-EFE/Adam Vaughan
Striker Manchester City, Erling Haaland.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manchester City berencana mengubah klausul pelepasan penyerang andalannya, Erling Haaland. Pemain berusia 22 tahun itu didatangkan dari Borussia Dortmund pada 2022 dengan menandatangani kontrak yang memiliki klausul pelepasan 150 juta poundsterling yang aktif pada 2024 mendatang.

Melansir The Mirror, Kamis (20/4/2023), the Citizens berusaha mengubah klausul Haaland karena pelatih Man City Pep Guardiola menginginkan penyerang asal Norwegia itu bertahan lebih lama di Stadion Etihad.

Baca Juga

Saat ini, Manchester City akan memberikan tawaran pembaruan kontrak kepada penyerang yang menjadi top skor Liga Champions musim 2021 itu.

Real Madrid telah dirumorkan bakal menjadikan Haaland sebagai prioritas utama yang bakal didatangkan pada 2024 mendatang untuk menggantikan Karim Benzema.

Performa Haaland di musim perdananya bersama Manchester City begitu fantastis. Haaland saat ini menjadi top skorer sementara Liga Primer Inggris dengan torehan 32 gol.

Sementara itu di UEFA Champions League (UCL), Haaland telah mencetak 11 gol dan menjadi pemain tercepat yang mencetak 35 gol dalam 27 pertandingan, mematahkan rekor legenda Manchester United, Ruud Van Nistelrooy.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement